Rizky Billar Ragu 'Seret' Lesty ke KUA, Buntut Ramalan Ortu Gila Harta?
Instagram/rizkybillar
Selebriti

Rizky Billar ternyata tak mau asal membawa Lesti Andryani ke jenjang pernikahan. Ia merasa masih butuh banyak pertimbangan sebelum benar-benar memutuskan untuk menikah dengan Lesty.

WowKeren - Rizky Billar kembali angkat bicara soal komitmen untuk menikah muda. Rizky yang gemar bercanda ternyata tak mau gegabah dalam berkomitmen.

Meski sudah mendapat lampu hijau dari keluarganya atau pihak Lesti Andryani, Rizky agaknya masih butuh pertimbangan lain. Bahkan Rizky tak mau meneruskan ke jenjang berpacaran.

"Gue kan enggak mau pacaran, ini harus digarisbawahi, kepikiran gue emang enggak mau pacaran," kata Rizky. "Gue tuh pengin kalau sudah klop, ya sudah, nikah aja langsung. Untuk dekat tuh butuh proses juga kan.

"Gue harus benar benar yakin dulu, mantap nih, cocok nih, misalkan memang sudah dekat banget lah istilahnya, baru gue seret ke KUA. Kalau dia enggak mau, gue paksa," kata Rizky sambil bercanda.

Sama seperti Rizky, Lesti juga tak mau sembarangan menikah. "Ya kalau ini memang berdoa yang terbaik aja ke Allah, kalau memang sudah tepat, jika memang Dede sudah waktunya dikasih jodoh ya segera, aamiin, gitu," timpal Lesti.

Sementara itu, keraguan Rizky agaknya dimaklumi peramal Mbak You. Menurut Mbak You, memang tak mudah menjadi calon pendamping Lesti.


Mbak You menilai kalau orangtua dari pedangdut Lesty Kejora ini masih mengukur semuanya dari kemapanan secara materi. Selain itu, orangtua Lesti terutama sang ayah ingin mendapatkan menantu yang bertanggung jawab.

"Keberuntungan tidak semuanya dipandang oleh harta karena kebahagiaan juga tidak dipandang oleh materi," tutur Mbak You. "Bagaimana menghargai seorang yang serius, yang bener mau menikah, mau bertanggung jawab, dan sayang Lesty dan keluarganya itu jangan sampai ditinggalkan."

"Tapi kalau orangtuanya bilang tidak, alasannya kalau saya punya alesan sendiri tapi bukan asumsi publik ya," lanjut Mbak You. "Jelas, alasannya orangtuanya Lesty tidak setuju ya mungkin tidak jauh dari materi yang saya tadi bilang."

Meski begitu, sikap orangtua Lesti dinilai wajar. Mbak You menilai orangtua Lesti juga ingin anaknya berbahagia dan mendapat suami yang bisa membahagiakan baik secara rohani dan jasmani. Disisi lain, Mbak You berharap orangtua Lesti tetap berusaha membuka diri.

"Jelas orangtua Lesty tidak gampang menerima sosok A atau B. Karena orangtua punya pandangan sendiri tentang karakter yang cocok buat anaknya," seru Mbak You. "Jadi nggak gampang untuk jadi pendamping Lesty. Disini menurut orangtuanya yang paling bijak adalah bagaimana anaknya bahagia."

"Kita harus berpikir positif seperti itu. Tidak bisa karena alasan tertentu kita langsung bersikap yang negatif," lanjut Mbak You. "Tapi kali ini orangtua Lesty harus bisa melihat keinginan anaknya untuk lebih membuka diri karena Lesty juga butuh pendamping yang memahami dan mengerti keinginannya."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru