Sedih Karena Liburan Berakhir? Lakukan 7 Cara Ini untuk Atasi Post-Holiday Syndrome
Unsplash/Adrian Swancar
Travel

Liburan yang terlalu lama bisa membuat seseorang susah move on sehingga ketika tiba kembali di tempat asal bukan rasa ceria yang didapat melainkan justru rasa sedih.

WowKeren - Liburan adalah salah satu opsi yang bisa dilakukan untuk menyegarkan kembali pikiran. Dengan liburan ke tempat baru yang jauh dari hiruk-pikuk kota, kita bisa melepas penat dari rasa lelah dan jenuh akibat pekerjaan dan seabrek masalah kehidupan.

Namun sayangnya, aktivitas liburan ini tak bisa berlangsung terus-menerus. Sebab selain biaya akomodasinya cukup menguras kantong, kita harus kembali bekerja demi mengumpulkan pundi-pundi rupiah untuk bertahan hidup. Alhasil bagi sebagian orang ada yang justru merasa sedih ketika liburan mereka berakhir, alih-alih pikiran kembali segar.

Tak jarang hal ini akan terus menggelayuti pikiran mereka hingga bahkan bisa mengganggu produktivitas sehari-hari. Inilah yang disebut dengan kondisi PHS atau post-holiday syndrom. Jika kamu mengalami kondisi ini, lakukan cara-cara berikut untuk mengatasinya.

(wk/zodi)

1. Berinteraksi Secara Langsung dengan Orang-Orang


Berinteraksi Secara Langsung dengan Orang-Orang
Unsplash/Brooke Cagle

Pertama-tama, cobalah untuk berinteraksi dengan orang terdekat. Bukan melalui pesan teks, namun secara langsung di hadapannya. Ajak mereka bertemu dan mengobrol santai.

Jika memang tidak memungkinkan, ajaklah mereka berbicara melalui telepon. Ingat, sebisa mungkin hindari topik yang berhubungan dengan liburan karena itu akan membuatmu susah move on.

2. Pergi ke Luar Rumah


Pergi ke Luar Rumah
Unsplash/Brooke Cagle

Alih-alih berdiam diri di rumah, ada baiknya kamu mencoba pergi ke luar untuk menghirup udara segar. Berada di luar rumah diyakini mampu memperbaiki suasana hati yang kelam akibat susah move on dari liburan.

Cobalah untuk berinteraksi dengan tetangga atau pergi ke cafe sebelah rumah untuk menikmati suasana baru. Akan lebih baik lagi jika di lingkungan rumahmu ada taman umum sehingga kamu mungkin bisa berinteraksi dengan orang-orang yang ada di sana untuk sejenak melupakan PHS-mu.

3. Mencoba Memasak Resep Baru


Mencoba Memasak Resep Baru
Unsplash/Alonso Romero

Menantang diri sendiri untuk mencoba hal baru bisa kamu jadikan cara untuk melupakan PHS. Ada beribu resep masakan yang bisa kamu dapatkan secara mudah di internet. Jika selama ini kamu menikmati makanan favoritmu dengan cara membeli, akan jauh lebih menarik jika kamu membuatnya sendiri, bukan?

Kamu bisa mencoba resep baking karena aktivitas memasak yang satu ini banyak membutuhkan trial and error untuk bisa berhasil. Jika kamu tertarik mencobanya, kamu bisa membaca kesalahan-kesalahan baking di artikel ini agar rencanamu berjalan mulus

4. Olahraga Luar Ruangan


Olahraga Luar Ruangan
Anadolu Agency/Getty Images/Lukas Kabon

Selain berjalan-jalan di sekitar kompleks perumahan, olahraga setiap pagi juga bisa memperbaiki suasana hati. Cara ini jauh lebih bisa membuatmu terhindar sari stres daripada berdiam diri di rumah.

Dengan jogging kamu bisa menghirup udara segar yang masih memiliki aroma embun pagi. Sehingga selain bisa membuat otot rileks juga akan memperbaiki mood kamu.

5. Berusaha Menatap Masa Depan


Berusaha Menatap Masa Depan
Unsplash/Josh Calabrese

Jika suasana hatimu kian tak menentu akibat rasa sedih karena liburan usai, coba pikirkan kembali apa yang kamu inginkan di tahun ini. Hal tersebut bisa menjadi motivasimu untuk bisa bangkit dari PHS.

Alih-alih merenung dan menyesali liburan yang telah usai, jauh lebih bermanfaat jika kamu mulai memikirkan apa yang perlu dilakukan untuk mencapai resolusimu, bukan? Kamu bisa membaca artikel ini untuk mengetahui trik-trik apa saja yang perlu dilakukan agar resolusi tahun baru bisa tercapai.

6. Membereskan Rumah


Membereskan Rumah

Kondisi rumah dengan barang-barang yang tidak rapih berpotensi meningkatkan rasa muakmu ketika liburan usai. Bayangkan saja, usai bersenang-senang dengan liburan di tempat yang baru, kamu harus mengakhirinya dan kembali berjumpa dengan kondisi rumah yang berantakan.

Oleh sebab itu, mulailah untuk membereskan rumah. Selain bisa mengalihkan suasana hati dari kesedihan akibat PHS, kamu bisa mendapat suasana baru dengan rumah yang bersih dan rapih, bukan?

7. Merencanakan Sesuatu Saat Kembali


Merencanakan Sesuatu Saat Kembali
Rawpixel/McKinsey

Ada baiknya sebelum pergi liburan, kamu juga menyiapkan rencana setelahnya. Misalnya pergi ke rumah saudara atau makan siang bersama teman lama. Dengan begini kamu akan menanti-nanti hal tersebut sehingga usai liburan kamu tidak merasa sedih atau kehabisan ide untuk refreshing.

Gejala PHS yang dibiarkan berlarut-larut selain bisa membuat suasana hati tidak tenang juga mampu mengurangi produktivitasmu saat bekerja. Alih-alih menyegarkan pikiran, jika sudah seperti ini maka liburan justru hanya menjadi sumber masalah baru, bukan?

Jika kamu merasa uring-uringan setelah liburan atau justru tidak bersemangat dengan kembali ke tempat semula bisa jadi kamu mengalami PHS. Lakukan cara-cara di atas untuk bisa lepas dari gejala tersebut, ya.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait