Ambil Rute Berbeda
Unsplash/Arek Adeoye
Health

Berjalan kaki setiap pagi dapat menurunkan tekanan darah dalam tubuh dan memperkuat jantung. Namun ada kalanya, aktivitas ini jika dilakukan terus-menerus bisa memicu rasa bosan.

WowKeren - Pemandangan sama yang kamu lihat sehari-hari tentu bisa memicu rasa bosan saat berjalan di pagi hari. Oleh sebab itu, hadirkan perubahan dengan mengambil rute yang berbeda. Akan lebih baik jika rute yang kamu ambil lebih jauh, sehingga kamu bisa berjalan lebih lama.

Namun ingat, untuk opsi yang satu ini pastikan kamu tidak terburu-buru berangkat ke kantor. Jika memang kamu tidak memiliki cukup waktu, cobalah untuk bangun lebih pagi. Dengan begitu, kamu tidak akan terlambat pergi ke kantor. Selain itu dengan mengambil rute baru di sekitar kompleks perumahan, bisa membuka peluang untuk berinteraksi dengan orang baru.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru