Prince Harry-Meghan Markle Beri Penghormatan Terakhir ke Pangeran Philip: Kau Akan Selalu Dikenang
Selebriti

Ungkapan bela sungkawa untuk Pangeran Philip yang meninggal pada Jumat (9/4) datang dari berbagai penjuru, tak terkecuali dari sang cucu dan istrinya, Pangeran Harry dan Meghan Markle.

WowKeren - Jumat (9/4) merupakan hari berduka bagi keluarga kerajaan serta masyarakat kerajaan Inggris. Pasalnya, sosok pendukung di balik kekuasaan Ratu Inggris Elizabeth II, Pangeran Philip, meninggal dunia di usia 99 tahun.

Sejumlah pemimpin dunia turut berduka atas kepergiannya. Ungkapan bela sungkawa datang dari berbagai penjuru, tak terkecuali dari sang cucu dan istrinya, Pangeran Harry dan Meghan Markle. Melalui situs resmi yayasan mereka, Archewell Foundation, keduanya memberikan penghormatan terakhir kepada Duke of Edinburgh.

"Dalam kenangan penuh kasih dari Yang Mulia The Duke of Edinburgh, 1921-2021," demikian bunyi pernyataan tersebut. "Terima kasih atas pengabdianmu. Engkau akan selalu dikenang."


Sementara itu, Harry dikabarkan akan terbang ke Inggris untuk menghadiri pemakaman kakeknya. Ini akan menjadi pertama kalinya bagi ia untuk kembali ke Kerajaan setelah bersama sang istri angkat kaki dari sana. Kendati demikian, masih belum diketahui pasti apakah Meghan akan pergi bersama Harry mengingat ia tengah hamil saat ini.

Sesuai dengan prosedur pencegahan COVID-19 terbaru, Harry kemungkinan dikarantina terlebih dahulu selama beberapa hari dan menjalani tes sebelum bisa bergabung dengan keluarganya untuk pemakaman di Kapel St.George di Kastil Windsor.

Harry memang selama ini selalu terlihat dekat dengan kakeknya, yang akan berusia 100 tahun pada bulan Juni ini. Keduanya kerap terlihat tersenyum dan bercanda di berbagai acara Kerajaan. Sebaliknya, Philip juga memainkan peranan penting dalam kehidupan Harry dan Pangeran William setelah kematian ibu mereka,Putri Diana, pada tahun 1997 lalu.

Sementara itu, ayah Harry, Pangeran Charles, telah lebih dulu tiba di Kastil Windsor pada Jumat sore, menurut People. Selain untuk memberikan penghormatan terakhir pada mendiang ayahnya, itu, Charles juga ingin mengunjungi ibunya.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait