Lama Ngilang, Mbah Mijan Mendadak Muncul Ramal Nyawa Jerinx SID Terancam?
Instagram/mbahmijan
Selebriti

Mbah Mijan sudah lama tak mengungkap ramalan terkait artis. Namun kicauan misterius Mbah Mijan sempat disorot dan dikaitkan dengan akun Instagram Jerinx SID yang kembali lenyap sekitar sehari setelah comeback.

WowKeren - Mbah Mijan sudah cukup lama jarang berkicau di Twitter terkait ramalan artis. Ia saat ini lebih sering berkicau soal urusan investasi.

Namun pada 8 Juli, Mbah Mijan mendadak muncul dan melontarkan kicauan misterius. Paranormal kondang itu seolah sedang memprediksi nasib seseorang.

"Mula-mula akun ter-delete, lama-lama nyawa ter-delete!!!," ujar Mbah Mijan. Netter pun sempat ngode soal kicaua Mbah Mijan itu.

"Musisi dewata," ujar netter. "Bisa jadi sih ini. Musuhnya banyak," kata yang lainnya. "Pamali jangan bilang gitu, kalau diaminin malaikat bagaimana," seru yang lainnya.

Twitter

Reaksi Netter Soal Kicauan Mbah Mijan

Sejauh ini tak diketahui siapa sosok yang sedang diramal oleh Mbah Mijan. Namun dari komentar netter dan kesamaan ciri, diduga kalau sosok yang dimaksud adalah Jerinx SID yang kembali jadi sorotan usai bebas penjara.


Kian menguatkan dugaan, akun Jerinx SID yang sempat kembali rupanya kini juga telah lenyap. Sang istri, Nora Alexandra, sempat buka suara soal itu.

"Akun JRX ilang lagi si 😮," ujar netter. "Di report," seru Nora. "Lagian akun itu cuma bisa cari sensasi dan bikin gaduh, gak ada manfaatnya," sindir netter.

Instagram

Jawaban Nora Alexandra Soal IG Jerinx SID

Sebelumnya, akun Jerinx sudah kembali setelah ia melapor ke Polda Bali. Namun begitu muncul, Jerinx langsung buka suara diduga menyindir Deddy Corbuzier.

"Di masa sulit ini, berapa % ya seleb/centang biru yang menolak diundang ke podcast @mastercorbuzier — dan malah ngatur2 DC utk datang ke tempatnya — ada? Ya jelas 0% lah karena saya bukan seleb apalagi centeng biru 😄," ujar Jerinx.

"Hampir semua menteri berpengaruh datang kesana loh bli, masak bli gak mau? Sombong amat orang Bali satu ini," terang netter. "Sentralisasi power of ibu kota perlu narasi penyeimbang. Pemikiran dikit-dikit harus ke Ibu kota agar didengar atau agar sukses udah gak relevan," kata Jerinx.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait