Rachel Vennya Masih Dihujat Usai Minta Maaf, Ustadz Solmed Beri Pemahaman Bijak Soal Kesalahan
Instagram/ustad_solmed
Selebriti

Ustadz Solmed memberikan penjelasan bijak mengenai kesalahan. Belakangan memang ramai publik figur yang dihujat karena terlibat kontroversi, salah satunya Rachel Vennya.

WowKeren - Rachel Vennya masih terus mendapat kritik dan hujatan dari publik meski sudah minta maaf dan memberi klarifikasi soal aksinya kabur dari karantina. Di tengah ramainya pembahasan mengenai kasus Rachel Vennya dan sederet kasus selebriti lain, Ustadz Solmed berbagi pemahaman terkait seseorang yang berbuat salah.

Ustadz Solmed mencoba memberikan pemahaman dari sisi lain mengenai masalah tersebut. Suami April Jasmine itu kembali mengingatkan bahwa ada banyak alasan seseorang melakukan kesahalan. Baik karena kesengajaan atau ketidaktahuan.

"Kadang-kadang orang berbuat salah itu pasti ada latar belakangnya, bisa karena terpaksa, bisa karena kelalaian, bisa karena ketidaktahuan, bisa karena kesengajaan. Kita manusia tentu tidak tahu. Hanya dia dan Allah yang tahu dalam melihat kesalahan orang lain," ujar Ustadz Solmed dilansir dari Detik.com pada Selasa (19/10).

"Samalah kita manusia pernah berbuat salah. Dalam kita berbuat salah selalu ada alasan dalam membuat kesalahan itu. Itu hanya kita dan Tuhan yang tahu," sambungnya.


Ustadz Solmed setuju jika seseorang yang bersalah memang harus mendapatkan sanksi dan hukuman. Tapi ustaz yang baru saja terlibat perseteruan ini juga tak membenarkan sikap publik yang langsung memberikan hujatan dan cacian pada publik figur atau orang-orang yang bersalah.

"Kita tidak boleh menghujat, menegur boleh, menasihati boleh, menyampaikan nasihat boleh itu bagus. Mencaci maki, menghujat, agama apapun pasti melarang. Apalagi orang sudah minta maaf. Memaafkan orang lain adalah bagian dari akhlak mulia," ucapnya.

"Kata Allah maafkanlah kesalahan manusia, itu saat orang head to head berbuat salah sama kita. Bahkan diayat yang lain, setelah memaafkan maka berlapangdadalah menerima permohonan maaf orang lain. Itu agama yang mengajarkan," tegas Ustadz Solmed.

Apalagi publik sebagai orang luar juga belum tentu tahu secara keseluruhan megenai masalah dan kesalahan yang dilakukan para artis atau figur publik. Karena itu, Ustadz Solmed mengimbau publik untuk tenang dan menyerahkan semuanya untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

"Apalagi yang kita tidak tahu menahu dan duduk persoalannya paling bags serahkan persoalan itu ke hukum kalau ada persoalan hukum dari pada kita mengotori dengan dosa, mencaci maki," pungkasnya

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait