BLACKPINK Tak Kunjung Comeback Kembali Ramai Dibahas Hingga Singgung Merchandise
Instagram/blackpinkofficial
Musik

BLACKPINK menjadi salah satu girl grup yang digandrungi oleh publik karena penampilan mereka. Sebab itu, jeda waktu mereka tidak melakukan comeback terus menjadi perbincangan sampai menuai protes.

WowKeren - Keinginan penggemar untuk kembali menyaksikan serta mendengar karya terbaru dari BLACKPINK (Black Pink) kembali ramai dibahas. Bagaimana tidak, penggemar BLACKPINK kembali menyerukan tuntutan agar grup idola mereka segera melakukan comeback di tahun 2022 ini.

Pada Selasa (11/1), penggemar membutuhkan musik baru dari BLACKPINK karena comeback terakhir girl grup dengan formasi lengkap ini merilis album "The Album" dan beberapa single, salah satunya "Lovesick Girls" pada 2020 lalu. Selain itu, sebelumnya, Jisoo telah mengonfirmasi comeback BLACKPINK saat ia memposting di Weverse yang tentunya menjadi ramai untuk diperbincangkan.

"... BLINK-ku (nama fandom BLACKPINK), istirahat juga minggu dan kuharap kalian akan menikmatinya nanti. BLACKPINK akan segera kembali untuk membuat banyak kenangan khusus dengan BLINK, jadi harap tunggu haha aku sangat mencintaimu, BLINK," tulis Jisoo di unggahan Weverse-nya beberapa waktu lalu.


Karena para anggota sibuk dengan promosi individu tahun 2021, penggemar masih kecewa karena BLACKPINK tidak merilis musik dengan formasi lengkap selama satu tahun penuh pada tahun itu. Oleh sebab itu, penggemar kembali menyinggung YG Entertainment sekali lagi mengumumkan merchandise baru BLACKPINK alih-alih album DVD dan Blue-ray untuk "The Movie" yang akan dirilis pada 25 Maret.

Akibatnya, penggemar kembali menuntut YG Entertainment untuk segera menanggapi mereka sebagai bentuk kepedulain terhadap BLACKPINK itu sendiri. Bahkan, tagar #BLACKPINKCOMEBACKNOW menjadi trending topik di Twitter dalam beberapa jam bertahan.

BLACKPINK Tak Kunjung Comeback Kembali Ramai Dibahas Hingga Singgung Merchandise

Sumber: Twitter

"Kami tidak butuh merchandise, kami butuh BP comeback," tulis komentar penggemar. "Aku seperti lelah dengan protes ini," tulis lainnya. "Betapa frustasinya bagi grup ini 5 tahun hanya beberapa kali comeback dan memeras keringat mereka dengan konten yang dapat didaur ulang yang sama? Apakah tanggung jawab kita untuk meminta musik baru? Apakah dia bahkan label musik? Mengapa kami harus mengingatkan agensi setiap saat?" komentar penggemar lainnya.

Sementara itu, para member BLACKPINK berfokus pada karier individu mereka meski tidak comeback dengan formasi lengkap. Seperti Jisoo yang tengah membintangi drama "Snowdrop", Lisa dan Rose yang telah merilis solo album masing-masing.

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait