Pantai Anyer Ramai Dikunjungi Wisatawan Saat Lebaran, Polisi Pantau Kondisi Gunung Anak Krakatau
Nasional

Polda Banten menyatakan akan memantau perkembangan aktivitas Gunung Anak Krakatau agar wisatawan merasa aman dan nyaman. Masyarakat sendiri diminta untuk terus menerapkan protokol kesehatan.

WowKeren - Pihak kepolisian terus memantau kondisi Gunung Anak Krakatau di perairan Selat Sunda yang kini telah berstatus Level III alias Siaga. Terlebih saat ini banyak wisatawan yang mulai mendatangi destinasi wisata di wilayah Banten seperti Anyer, Carita, hingga Sawarna, untuk libur Lebaran 2022.

Polda Banten menyatakan akan memantau perkembangan aktivitas Gunung Anak Krakatau agar wisatawan merasa aman dan nyaman. Masyarakat sendiri diminta untuk terus menerapkan protokol kesehatan, salah satunya dengan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

"Prioritas pada keselamatan masyarakat, Polda Banten akan memonitor informasi aktivitas Gunung Anak Krakatau dan pengunjung agar tetap waspada bencana," ujar Kabid Humas Polda Banten, Shinto Silitonga, dalam keterangan tertulis pada Selasa (3/5).

Selain itu, Shinto juga menyatakan bahwa pihaknya akan menjaga sejumlah destinasi wisata di wilayah Banten. Selain itu, pihak kepolisian juga akan menertibkan kawasan parkir.

Khusus Polres Cilegon, nantinya akan memberitahu juru parkir dan pengelola wisata pantai untuk menata kendaraan dengan tertib dan rapi. Parkir liar yang menghambat lalu lintas juga harus ditertibkan.


"Polres Cilegon segera apelkan tukang parkir kawasan Anyer-Carita dan ajarkan tentang kantong parkir mana yang boleh digunakan dan lokasi mana yang tidak dapat digunakan untuk parkir, intinya jangan sampai parkir liar menghambat arus lalu lintas," ujar Direktur Lalu Lintas Polda Banten, Kombes Pol Budi Mulyanto.

Tak hanya itu, pihak kepolisian juga akan menyiapkan tiga skenario lalu lintas. Yaitu situasi hijau ketika arus lalu lintas normal dengan personel melakukan pengaturan seperti biasa.

Lalu situasi kuning ketika ada antrian kendaraan hingga depan PT. Chandra Asri, kepolisian akan memberlakukan skema one way traffic. Dan situasi merah ketika kepadatan kendaraan hingga ke simpang JLS. Rekayasa lalu lintas buka tutup dan one way traffic pun diterapkan.

"Situasi di lapangan tentu sangat dinamis, tiap personel harus paham cara bertindak pada check point masing-masing dengan orientasi solusi pada kelancaran arus lalin," tukasnya.

Di sisi lain, kawasan Pantai Anyer menjadi destinasi wisata favorit di hari kedua Lebaran 2022. Arus lalu lintas dari pertigaan Jalan Lingkar Selatan, Ciwendan, terpantau padat merayap dari arah Cilegon ke Anyer pada Selasa pukul 13.30 WIB. Kemacetan juga terjadi hingga di depan pintu masuk Hotel Mambruk Anyer sepanjang sekitar 8 kilometer.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait