'Musuh' Doddy Sudrajat Tanggapi Kabar Haji Faisal Ogah Damai, Setuju Tiara Marleen Dihukum?
YouTube/AGISTA MEDIA
Selebriti

Gus Rofi'i yang dulu mempolisikan Doddy Sudrajat itu kini ikut memberikan pendapat soal kasus Tiara Marleen. Ia sempat mengungkap pesan buat Tiara usai mendengar kabar kalau Haji Faisal menolak berdamai.

WowKeren - Sosok Gus Rofi'i selama ini kerap menyentil ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat. Bukan cuma itu, Gus Rofi'i bahkan sempat mempolisikan Doddy terkait kasus pencemaran nama baik setelah tawaran hadiah ponsel darinya diduga dihina oleh Doddy.

Disaat kasusnya masih diproses polisi, Gus Rofi'i beberapa kali buka suara terkait pihak Doddy. Kali ini, Gus Rofi'i membeberkan pendapatnya soal kasus hukum Tiara Marleen.

Tak disangka, Gus Rofi'i ternyata pernah memberikan nasihat buat Tiara. Ia mengaku pernah saling berkomunikasi dengan Tiara.


"Jadi saya dulu sudah pernah menasihati kepada mbak Tiara Marleen. Dulu kita pernah telepon-teleponan saat itu. Disaat itu saya sudah sampaikan, sudahlah 'Minta maaf'," kata Gus Rofi'i. "Saya sempat tanya, 'Memang kamu menyampaikan berita itu dari siapa?'. Terus dia sebut nama. Tapi pada kesempatan ini saya tidak mau sebut nama."

Soal kabar Haji Faisal enggan damai, Gus Rofi'i memaklumi. Ia menilai Haji Faisal menerima permintaan maaf Tiara namun merasa perlu memberikan pelajaran buat pedangdut itu.

"Biar proses hukum berjalan. Urusan Pak Haji Faisal tidak mau memaafkan, mungkin dia memaafkan tapi proses hukum tetap berjalan. Dalam rangka apa? Dalam rangka mengedukasi masyarakat bahwa di dunia medsos ini tidak boleh sembarangan. Sekalipun itu benar aja. Di dalam agama, ada yang namanya ghibah, itu dilarang. Sama saja seperti memakan bangkai saudaranya sendiri. Saya memahami kenapa pak Haji Faisal ini (mempolisikan Tiara). Tapi saya yakin beliau memaafkan."

Gus Rofi'i meminta agar Tiara tetap kooperatif kalaupun Haji Faisal tetap tak mau berdamai. Ia juga menilai Haji Faisal ingin tahu soal siapakah pihak yang menceritakan pada Tiara soal rumor Vanessa hamil duluan.

"Mungkin Pak Haji ingin tahu siapakah yang memberitahu Mbak Tiara ini," kata Gus Rofi'i. "Sehingga Pak Haji ingin proses hukum dilanjut. Rasa penasaran itu, 'Ini orang siapa yang suruh, ini orang disuruh siapa'. Karena kita negara hukum yang suka TikTokan, Facebook-an, hati-hati UU ITE."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru