Ashanty Ogah Dijuluki 'Bundadari', Sempat Turuti Harapan Orang Lain Sampai Sakit Sendiri?
Instagram/ashanty_ash
Selebriti

Merasa hanya manusia biasa, Ashanty ogah dipanggil 'Bundadari'. Istri Anang Hermansyah itu mengaku sempat menjadikan ekspektasi orang sebagai acuan sampai pada titik ini.

WowKeren - Ashanty sempat menolak dijuluki "Bundadari" karena kasih sayang kepada anak-anak sambungnya, Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah. Seperti diketahui, Ashanty menikah dengan Anang Hermansyah saat suaminya itu sudah dalam keadaan duda dua anak.

Namun Ashanty kini ogah dipanggil "Bundadari" karena dirasa berat. Kepada Luna Maya dan Marianne Rumantir, Ashanty menceritakan bagaimana dirinya sempat terpacu pada harapan orang lain terhadap dirinya.

"Berat padahal kita tuh manusia biasa. Maksudnya kayak 'Bundadari' ini gue nggak boleh salah," kata Ashanty dalam video YouTube TS Media yang diunggah pada Jumat (24/6).

"Takutnya salah dikit nanti yang ada backfire, males kan?" sahut Luna Maya.

Menurut Ashanty, julukan semacam itu sangat berat karena dituntut mengikuti harapan orang lain untuk selalu baik. Padahal sebagai manusia mustahil tanpa cela atau kekurangan.

"Itu lebih berat. Aku sempet di satu momen kayak, orang berekspektasi gue harus perfect ibu sambung yang nggak ada cela, ibu sambung yang luar biasa," tambah Ashanty.


Meski predikat "Bundadari" punya dampak bagus terhadap dirinya, lama kelamaan Ashanty lelah sendiri. Benarkah Ashanty sampai sakit hanya untuk menuruti kemauan orang lain?

"Jadi bagusnya gue jadi ada penjagaan dalam diri gue, 'Duh ekspektasi orang begini nih mungkin bagus untuk gue menjaga diri juga ya.' Tapi in real life, kita khilaf, kita manusia biasa punya salah kekurangan yang tidak disengaja," beber Ashanty.

Sejak Ashanty sakit, ia memutuskan untuk tidak mengikuti harapan-harapan orang lain yang tidak masuk akal. Sehingga kini ia punya kecenderungan memperlihatkan apa saja yang dirasakan.

"Dan aku selalu mempertontonkan 'Gue manusia biasa loh.' Jadi kadang-kadang orang tau aku marah, aku bisa stressed out, gue bisa melakukan khilaf, bisa karena gue manusia," ungkapnya.

Saking banyaknya kritikan yang diterima, Ashanty kini memilih untuk mengabaikannya. Bahkan sekarang ia sudah memperkerjakan orang lain untuk mengurus akun media sosial pribadinya saking enggan membaca komentar jahat.

"Banyak banget, gue sampe lupa. Dulu dipikirin, sekarang even nggak pernah baca komen. Gue udah ada di tahap kayak, Lo mau ngomong apa gue nggak peduli yang ada dengan lo suuzon sama gue dosa gue lo ambil ya udah nggak apa," pungkas Ashanty.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait