Suga BTS Diduga Tak Datang ke Party J-Hope, Takut Ini?
Instagram/agustd
Selebriti

Artis-artis yang hadir membagikan keseruan pesta J-Hope melalui unggahan di media sosial. Ada banyak foto member BTS, kecuali Suga.yang sama sekali tak terlihat di pesta.

WowKeren - Para member BTS (Bangtan Boys) terlihat menghadiri pre-listening party yang diadakan J-Hope pada Kamis (14/7/2022). Namun kehadiran Suga sama sekali tidak ditemukan.

Pesta ini diadakan J-Hope jelang debut solonya merilis album bertajuk "Jack in the Box" pada 15 Juli. Para tamu undangan mendapatkan kesempatan untuk mendengarkan semua track barunya sebelum dirilis.

J-Hope mengundang sebagian besar musisi hiphop dan penari profesional untuk datang ke pesta yang diadakan di lantai 19 gedung HYBE Labels. Tak terkecuali para member BTS yang terlihat berbaur bersama kerumunan.

Artis-artis yang hadir membagikan keseruan pesta melalui unggahan di media sosial. Ada banyak foto member BTS, kecuali Suga. Rapper sekaligus produser musik kelahiran 1993 itu sama sekali tak terlihat di pesta.

ARMY seratus persen yakin bahwa Suga berhalangan hadir. Mereka pun menebak-nebak kira-kira apa alasannya, mengingat J-Hope termasuk member yang paling dekat dengannya.


Penggemar bercanda Suga mungkin tak datang ke party J-Hope karena takut banjir tawaran kolaborasi. Sebagian besar artis yang hadir adalah musisi, jadi cukup masuk akal.

Ada juga penggemar yang menyesalkan jika Suga benar-benar tidak hadir. V mengajak anggota Wooga Squad dan ada foto diduga Park Seo Joon dan Hyungsik. Mereka bisa bertemu di sana.

Sebelumnya Suga mengatakan bahwa Park Seo Joon dan Choi Woo Shik terasa seperti unicorn. Maksudnya dia hanya mendengar tentang mereka tapi belum pernah bertemu langsung.

Hingga kini belum bisa dikonfirmasi apakah Suga memang tidak hadir. Penggemar hanya bisa bertanya-tanya kenapa pemilik Min Yoongi itu sama sekali tak terlihat di pesta.

Sementara itu, J-Hope telah merilis album "Jack in the Box" pada Jumat (15/7/2022). Lagu utama bertajuk "Arson" dirilis di hari yang sama pukul 13:00 KST atau 11:00 WIB.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait