Nikita Mirzani Sebut Masalah Yang Dihadapi Saat Ini Adalah Perjalanan Hidupnya: Merdeka!
WowKeren/Fernando
Selebriti

Kuasa hukum beberkan begini pandangan Nikita Mirzani terkait masalah yang sedang dihadapinya saat ini, singgung soal perjalanan hidup hingga sampaikan kembali ucapan soal merdeka.

WowKeren - Nikita Mirzani saat ini tengah ditahan di Serang, Banten. Niki diketahui resmi ditahan sejak Selasa (25/10) malam terkait kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh Dito Mahendra.

Sementara itu ditemui baru-baru ini, kuasa hukum Niki yakni Fahmi Bachmid tak banyak menanggapi perihal kasus yang sedang menimpa kliennya. Misalnya saja saat ditanya mengenai penangguhan penahanan, Fahmi Bachmid tak banyak berkomentar.

Fahmi Bachmid hanya membenarkan jika pihaknya akan mengajukan penangguhan penahanan untuk Nikita Mirzani. Karena itu Fahmi Bachmid hanya meminta doa.

"Kita ajukan (penangguhan penahanan). Doain saja," kata Fahmi Bachmid, kuasa hukum Nikita Mirzani saat ditemui WowKeren di Polres Jakarta Selatan, Jumat (28/10).


Namun Fahmi kemudian tak banyak menjelaskan. Ia hanya menyampaikan kembali kata-kata yang disampaikan oleh Nikita Mirzani di tengah masalahnya saat ini.

Fahmi Bachmid membeberkan pandangan Niki saat ini terkait kasus yang dihadapinya. Seperti sebelumnya, Niki disebut tetap berpikir optimis dalam menghadapi masalahnya saat ini.

"Bagi Niki ini adalah perjalanan hidupnya. Dan dia bilang 'Merdeka!'. Udah itu aja," tandas Fahmi Bachmid menyampaikan kembali ucapan Nikita Mirzani.

Sekadar informasi, Niki diketahui resmi ditahan oleh Kejaksaan Negeri Serang Kota. Ia ditahan setelah penyerahan berkas tahap II oleh penyidik kepolisian Polres Serang Kota pada Selasa (25/10) malam lalu. Video Niki yang teriak kencang sebelum ditahan pun sempat menjadi viral. Niki kabarnya akan ditahan selama 20 hari ke depan hingga 13 November 2022 mendatang.

"Jadi hari ini Selasa, 25 Oktober 2022, terhadap tersangka Nikita Mirzani telah dilakukan penahanan untuk 20 hari ke depan sampai dengan 13 November di Rutan Serang," kata Kajari Serang Freddy Di Simanjutak, Selasa (25/10).

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait