Penyesalan Roh Jeong Eui dan YooA Oh My Girl sebagai Ikon Tubuh Kurus Jadi Perbincangan
Instagram/jeongeuiyam/yoo__sha
Selebriti

Pernyataan Roh Jeong Eui dan YooA Oh My Girl tentang berat badan mereka yang disebut ikon ‘kurus tulang’ oleh media setempat jadi perbincangan di forum online.

WowKeren - Roh Jeong Eui dan YooA Oh My Girl tengah jadi pembicaraan lantaran pernyataannya soal tubuh kurus. Keduanya sama-sama punya bobot di kisaran 40 kg saja.

Baru-baru ini, pernyataan Jeong Eui dan YooA menuai respons dari netizen di forum online. Mereka disebut media setempat sebagai selebriti yang bisa mempertahankan penampilan “kurus sampai ke tulang” saking langsingnya.

Meskipun begitu, baik Jeong Eui dan YooA sama-sama khawatir fans akan mengikuti jejak mereka. Mereka meyakinkan fans bahwa menjaga tubuh sehat jauh lebih penting daripada tampil sekurus mungkin.

Menyesal mengungkapkan berat badannya 39 kg dengan tinggi 165 cm, Jeong Eui dalam sebuah wawancara mengatakan, “Aku mendengar cerita teman-teman yang menganggap hal ini sebagai hal lain daripada menjaga kesehatanku. Aku menyesalinya dan merasa bersalah. Aku berharap teman-teman saat ini tidak mengkhawatirkanku dan mereka sehat baik secara fisik maupun mental.”

Secara khusus, Jeong Eui tetap pada bobot di bawah 40 kg karena gemar olahraga. Selain itu, ia menemukan perasaan relaks karena latihan fisik.

Beberapa bulan setelahnya, YooA juga mengungkapkan kisah serupa. YooA hanya diet karena menyesuaikan diri dengan konsep girl grup alih-alih menganggapnya sebagai standar kecantikan. Toh, ia tetap akan terlihat tembam karena pipinya tidak ikut menyusut saat sudah “sekurus tulang”.


“Tidak peduli berapa banyak berat badan yang aku turunkan, lemak di pipiku tidak hilang, jadi aku bekerja sangat keras. Berat badanku turun sekitar 4kg. Beratku sekitar 41kg, 42kg,” ungkapnya.

Penyesalan Roh Jeong Eui dan YooA Oh My Girl sebagai Ikon Tubuh Kurus Jadi Perbincangan

Source: Xportnews

YooA pun melanjutkan, “Aku tidak bilang jadi kurus itu benar. Namun, karena ‘burung’ adalah simbol dari konsep album ini, aku berpikir bahwa citra tipis dan langsing cocok dengan pesan giat dan berani, jadi aku membentuk tubuhku ke arah sana. Menurutku, kurus bukanlah tolak ukur kecantikan.”

Melihat pernyataan Jeong Eui dan YooA, netizen menyampakikan berbagai pendapat. Netizen berharap agar dua selebriti itu tidak dihujat karena menunjukkan opini kesehatan yang tidak diikuti oleh mereka sendiri. Beberapa dari netizen juga berpendapat bahwa mungkin keduanya lebih sehat daripada orang lain karena selalu berolahraga.

"Dia mengatakan bahwa dia menyadari pengaruhnya dan menyesal mengungkapkannya, aku harap orang-orang tidak akan mengumpatnya," kata salah satu netizen. "Pertama-tama, dia mungkin memang lebih sehat dibandingkan orang normal jika dia berolahraga 4-5 jam per hari," sahut netizen lain. "Tapi orang biasanya tidak berdiet karena alasan ‘kesehatan’," imbuh yang lain.

"Dia berbicara tentang orang-orang yang ‘mengkhawatirkan’ dirinya, sementara itu dia juga berbicara tentang pola makan yang ‘sehat’," komentar seorang netizen. "Wow, aku sangat iri Aku juga ingin menurunkan berat badan sebanyak itu. Aku bisa mengerti bahwa menjadi selebriti adalah sebuah pekerjaan, tapi aku juga ingin menambah berat badan sebanyak itu," sambung netizen yang lain.

"Kamu tidak bisa membandingkan dirimu dengan selebriti, mereka selalu di depan kamera dan itu tugas mereka, mereka mempunyai standar yang berbeda dari orang biasa. Jadi percuma juga menyalahkan selebritis. Kenali saja tubuh Anda sendiri dan jagalah kesehatannya," ujar lainnya.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait