LE SSERAFIM Trending setelah Pamer Skill Nyanyi Lebih Baik di Coachella Minggu Kedua
Instagram /le_sserafim
Musik

Setelah sempat ramai dihujat, LE SSERAFIM akhirnya tampil memukau di ajang festival musik bergengsi Coachella, pada Minggu (21/4). Nama LE SSERAFIM bahkan trending di lini masa X.

WowKeren - Setelah sempat ramai dihujat, LE SSERAFIM akhirnya tampil memukau di ajang festival musik bergengsi Coachella, pada Minggu (21/4). Nama LE SSERAFIM bahkan menjadi perbincangan hangat di lini masa X (Twitter) hingga menjadi trending.

Dalam kesempatan kali ini, Miyawaki Sakura cs tampil energik membawakan beberapa lagu mereka. Mulai dari "Antifragile", "Fearless", "The Great Mermaid", "1-800-HOT & FUN", "Unforgiven", hingga "Fire in the Belly".

Kemampuan vokal Kim Chaewon dan Kazuha menjadi yang paling disorot. Keduanya dipuji berhasil membawakan lagu-lagu LE SSERAFIM terdengar lebih baik.

Suara para member lainnya juga dinilai terdengar lebih stabil saat bernyanyi. Meski mengurangi beberapa gerakan koreografi tarian, hal ini tidak membuat penampilan LE SSERAFIM menjadi kurang.


Perubahan penampilan LE SSERAFIM yang kian apik sontak menuai pujian netizen. Namun, ada pula sebagian netizen yang menyoroti tentang backing track yang digunakan oleh LE SSERAFIM.

"Woww menyala mbak Chaewon 🔥🔥🔥 [sic!]," puji salah satu netizen. "Ini jauh lebih improve sih, keliatannya mereka tau dikritik dari segi vocal. Make backtrack it's oke jg, bukan suatu dosa gak perlu denial untuk di akuin. Selagi suara bagus gak berpengaruh kok klo lg make backtrack bakal kalah jg sama suara aslinya [sic!]," balas netizen lain. "Ini baru namanya progress, asli dah perform le sserafim hari ini bagus bangett [sic!]," sahut netizen lain.

"Naah mimggu ini bagus suaranyaa. alhamdulillah le sserafim berkembang. btw aku bukan fearnot🙏🏻 [sic!]," timpal netizen lainnya. "Lebih bagus karena udah ada backtrack😂 setidaknya udah bagus sedikit [sic!]," tambah netizen lainnya.

Sebelum menuai kritik pedas gara-gara penampilannya di Coachella minggu pertama, LE SSERAFIM juga kerap menuai kritikan atas kemampuan menyanyi mereka. Dalam beberapa encore di comeback Korea mereka, Hong Eunchae cs kerap menuai nyinyiran karena dianggap tidak bisa menyanyi dengan baik. Namun, mereka kini tampaknya makin menunjukkan kemampuan bernyanyi yang kian berkembang lebih baik.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait