Kapal Perang Indonesia Diserempet Kapal Vietnam, Menteri Susi: Kita Akan Lakukan Penenggelaman
Instagram/susipudjiastuti115
Nasional

Menteri Susi menjawab mantan Menteri Kehutanan, MS Kaban, yang bertanya soal keberadaan kapal KKP yang biasanya bertugas menangkap kapal ikan illegal saat insiden tersebut terjadi.

WowKeren - Kapal perang milik Indonesia, KRI Tjiptadi 381, diserempet oleh Kapal Pengawas Perikanan Vietnam di laut Natuna pada Minggu (28/4). Diketahui, KRI Tjiptadi awalnya menangkap Kapal Ikan Asing (KIA) Vietnam BD 979 yang ketahuan melakukan illegal fishing.

Namun ternyata, KIA tersebut dikawal oleh Kapal Pengawas Perikanan Vietnam yang lalu dengan sengaja menabrak lambung kiri KRI Tjiptadi. Video insiden tersebut viral di media sosial dan menjadi bahan perbincangan banyak warganet.

Mantan Menteri Kehutanan, MS Kaban, lantas meminta tanggapan langsung dari Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti. Lewat cuitan di Twitter, Kaban bertanya soal kapal KKP yang biasanya bertugas menangkap kapal-kapal ikan illegal.

"Halo bu Susi? Kemana kapal pemburu perikanan dan kelautan kita? Bangga dengan battle for illegal fishing tapi ngenes melihat kapal dinas perikanan Vietnam berani2nya nyenggol KRI TNI AL," cuit Kaban pada Senin (29/4). "Harusnya kapal Dinas Perikanan (Vietnam) itu ditenggelamkan Kapal Perikanan dan Kelautan."

Menteri Susi dengan cepat memberikan tanggapan. Ia menegaskan bahwa pihaknya akan menenggelamkan sebanyak 51 KIA yang mayoritas berasal dari Vietnam.


"Noted. Kemlu telah memanggil Dubes Vietnam," jawab Menteri Susi. "Tgl 4 kita akan melakukan Penenggelaman 51 Kapal KIA terbanyak dari Vietnam!"

Menteri Susi

Twitter

Menteri Susi sendiri tidak memberikan informasi detail mengenai bulan dan tahun yang ia maksud. Meski demikian, warganet tetap memuji ketegasan yang ditunjukkan Menteri Susi.

"Tindak Bu nahkoda kapal yang kemarin nabrak kapal KRI," komentar akun @an***ak. "Mantap! Pencuri kekayaan negara harus ditenggelamkan, Bu @susipudjiastuti," timpal akun @ho***ev.

"Hajarr Bu.. jangan kasih kendor. Musnahkan dan tenggelamkan mereka!" tulis akun @Cr***an. "Apapun keputusan Bu Susi kami akan selalu mendukung sepenuhnya.. karena kami percaya apapun keputusanya itu yang terbaik buat NKRI," komentar akun @ar***wb.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait