Hindari Simpan Daging Dalam Ukuran Besar Dan Potong Kecil-kecil
Kuliner

Beberapa masyarakat hanya akan menyimpan daging begitu saja di freezer. Namun tahukah kalian ada beberapa tips menyimpan agar daging menjadi lebih awet?

WowKeren - Bagilah daging menjadi beberapa bagian sesuai kebutuhan tiap kali masak. Misalnya, untuk 1 kg daging kalian bisa membaginya menjadi 4 bagian dengan masing-masing beratnya sekitar 250 gram. Kemaslah tiap bagian dengan plastik yang ditutup rapat, baru sesudahnya simpan dalam freezer.

Dengan cara ini, kalian tidak perlu mencairkan seluruh bongkahan daging beku jika hanya mengambil sedikit saja bagiannya. Cukup ambil satu bungkus daging sesuai kebutuhan, lakukan thawing, dan masak seluruhnya. Selain itu, cara ini juga menghemat waktu kalian dalam mencairkan daging yang beku.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel