Morgan Oey Ikut Bereaksi Soal Isu Bioskop Bakal Buka Lagi Juli 2020
Instagram/morganoey
Film

Morgan Oey ikut memberikan pendapatnya soal kabar yang menyebut bahwa bioskop Indonesia akan kembali beroperasi pada bulan Juli 2020. Morgan pun mengungkapkan harapannya terkait kabar tersebut.

WowKeren - Selama 3 bulan terakhir, Morgan Oey menjadi salah satu masyarakat yang menaati aturan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) dan social distancing. Hal itu pun membuat Morgan menghentikan segala aktivitas syuting film yang ia jalani. Tak hanya itu, beragam tempat hiburan termasuk bioskop pun juga ikut ditutup sementara.

Menyusul pemberlakuan New Normal, belakangan beredar kabar bahwa pada bulan Juli 2020, bioskop akan diizinkan untuk beroperasi lagi. Tentu dengan catatan harus menerapkan protokol kesehatan ketat guna menahan penyebarluasan wabah Covid-19.

Dilansir dari Liputan6.com, Morgan Oey mengaku senang jika kabar tersebut benar adanya. Morgan juga berharap jaringan bioskop benar menerapkan protokol kesehatan untuk melindungi staf dan pencinta film. Tentu saja para penonton juga diharapkan ikut menerapkan protokol kesehatan jika ingin pergi ke bioskop.

“Katanya bioskop buka lagi Juli 2020, saya malah baru dengar dari Anda. Kalau benar demikian, untuk industri film Indonesia saya positif sekali,” ungkap mantan personel boyband SM*SH itu. “Terkait penerapan protokol kesehatan di bioskop, entah bisa efektif atau tidak tapi harus dicoba dulu. Kuncinya pengunjung tertib atau patuh terhadap standar protokol dan pihak bioskop menerapkannya dengan detail."


Menurut Morgan, keberhasilan penerapan protokol kesehatan di ruang publik sangat menentukan pergerakan ekonomi Indonesia di fase New Normal. Morgan akan ikut senang jika nantinya industri film Tanah Air bisa kembali berputar.

"Kalau penerapan protokol kesehatan ini berhasil, saya happy," ujar Morgan. "Bioskop kembali menggeliat dan ini salah satu indikator bergeraknya lagi film Indonesia."

Morgan berharap agar industri perfilman Indonesia bisa kembali bergerak. Pasalnya, Morgan merasa khawatir dengan nasib para kru pembuatan film yang penghasilannya hilang semenjak pandemi Covid-19 berlangsung.

"Kalau pemain mah, bisa bertahan dengan tabungan dan proyek lain di luar syuting. Bagaimana dengan kru yang digaji harian? Kesejahteraan mereka patut disokong," pungkas Morgan. "Makanya saya positif banget kalau benar bioskop dibuka lagi Juli,” ia memaparkan."

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait