Taemin SHINee, Seulgi Red Velvet, Taeyong NCT Cs Bahas Makna Pengemar Bagi Idol K-Pop
Instagram/Twitter
Selebriti

Sejumlah bintang K-Pop seperti Jinho dan Kino Pentagon, Taemin SHINee, Seulgi Red Velvet, dan Taeyong NCT berbicara tentang perasaan mereka terhadap para penggemar dan betapa pentingnya mereka.

WowKeren - Episode empat dari serial YouTube baru "K-Pop Evolution" menyoroti pentingnya penggemar dalam industri ini. Selama episode tersebut, berbagai bintang K-Pop berbicara tentang perasaan mereka terhadap para penggemar dan betapa pentingnya mereka.

Jinho PENTAGON menggambarkan penggemar K-Pop sebagai "sekutu kami". Sesama member, Kino juga menekankan pentingnya penggemar dan dampaknya terhadap kehidupan seorang idol.

"Bahkan jika kau ingin berhenti, kau akhirnya bangkit kembali karena kau tahu mereka sedang menunggumu. Kau tidak ingin menunjukkan sisi lemahmu kepada mereka. Begitulah cara mereka memotivasimu," kata Kino.

Akan ada penggemar yang mengikuti idol sepanjang karier mereka, dan Taeyong NCT menjelaskan ikatan di antara mereka, dengan mengatakan, "Penggemar kami menjadi penggemar kami, dan kami menjadi penggemar mereka."


Bagi Seulgi Red Velvet, dia percaya bahwa pentingnya penggemar dalam industri menentukan karier mereka. "Karena budaya fandom memainkan peran mendasar dalam K-Pop, menurutku prioritas utama kami adalah memenuhi kebutuhan penggemar kami," kata Seulgi.

Banyak penggemar akan menginvestasikan banyak waktu dan emosi untuk artis favorit mereka. Taemin SHINee menjelaskan dedikasi dan investasi yang dimiliki penggemarnya saat mereka membuat musik.

"Para penggemar mengkhawatirkan album baru dengan cara yang sama seperti alu. Ibuku berkata bahwa fans seperti satu pikiran dengan pikirannya," ujar member termuda SHINee yang juga member SuperM itu.

Apakah fandom bisa positif atau terkadang negatif, tidak dapat disangkal bahwa itu memainkan peran besar dalam K-Pop! Hubungan antara idola dan penggemar pun dapat menjadi timbal balik yang baik bagi kedua belah pihak.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait