Sutradara 'Thor: Ragnarok' Beber Alasan Rahasiakan Pertemanan dengan Chris Hemsworth dari Marvel
Twitter/TaikaWaititi
Film

Bukan karena iseng, keduanya sepakat lantaran Waititi tidak ingin jika nantinya ia mendapatkan proyek 'Thor: Ragnarok' sebagai sutradara dianggap berkat orang dalam.

WowKeren - Baru-baru ini terungkap pengakuan mengejutkan Taika Waititi mengenai pertemanannya dengan Chris Hemsworth. Keduanya sepakat untuk tidak memberitahu Marvel jika mereka sudah bersahabat, sebelum Waititi didapuk untuk menyutradarai "Thor: Ragnarok".

Bukan karena iseng, keduanya sepakat lantaran Waititi tidak ingin jika nantinya ia mendapatkan proyek itu sebagai sutradara dianggap berkat orang dalam. Dalam hal ini Hemsworth. Hal itu diungkapkan Waiiti dalam dalam buku baru di balik layar berjudul "The Story of Marvel Studios: The Making of the Marvel Cinematic Universe".

"Kami memutuskan untuk tidak memberi tahu orang-orang ini bahwa kami saling kenal," kata Waititi. "Karena saya tidak ingin mendapatkan pekerjaan karena teman saya. Dan dia akan merasa canggung."

Ia kemudian berbicara mengenai usahanya untuk mencairkan suasana agar tidak canggung. "Kami sering mengobrol tentang hal-hal yang ingin kami lakukan untuk membuatnya lebih menyenangkan dan tidak kaku," lanjutnya.


Tidak jelas kapan tepatnya keduanya bertemu, tetapi Hemsworth tertarik untuk bertemu dengan sutradara setelah melihat filmnya tahun 2010 yang berjudul "Boy". Hemsworth pun mengakui pertemuan pertama mereka cukup canggung.

"Rasanya seperti kencan pertama," kata Hemsworth kepada "Heat Vision" dari The Hollywood Reporter tentang interaksi pertama mereka. "Itu cukup canggung."

"Yah, saya tidak merasa canggung," kata Waititi sebagai tanggapan. "Dia mungkin hanya sangat gugup bertemu denganku. Kamu tahu apa yang mereka katakan, jangan temui pahlawanmu dan sebagainya."

"Thor: Ragnarok" merupakan film mandiri ketiga tentang Dewa Petir, yang dirilis pada 2017 dan mendapat sambutan hangat. Kritikus dan penggemar memuji Waititi karena berhasil menghidupkan kembali karakter dan berani mengambil risiko.

Sedangkan Hemsworth membuat debut Marvel-nya sebagai Thor tahun 2011 lalu. Dia kemudian muncul di beberapa film lagi tetapi sempat mengakui bosan dengan karakter itu dan menginginkan perubahan.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait