
Minggu (26/11) setelah siaran live 'Inkigayo', video fancam para idol yang tampil diunggah di channel YouTube SBS K-Pop. Tautan fancam ini kemudian diposting di akun Twitter/X resmi.
- Eka Dewi Sofia Putri
- Senin, 27 November 2023 - 16:09 WIB
WowKeren - ENHYPEN memang tak tampil dalam siaran live acara musik SBS "Inkigayo" pada Minggu karena terhalang jadwal di luar negeri, tapi grup tersebut tetap melakukan pra-rekaman. Postingan SBS yang memuat fancam Sunoo ENHYPEN di "Inkigayo" menyatakan sang idol adalah member THE BOYZ.
Minggu (26/11) setelah siaran live "Inkigayo", video fancam para idol yang tampil diunggah di channel YouTube SBS K-Pop. Tautan fancam ini kemudian diposting di akun Twitter/X resmi @kpop_sbs.
Pada tweet untuk fancam para member THE BOYZ, akun resmi menuliskan keterangan yang benar dengan thumbnail Sunwoo sebagai preview. Tapi pada tweet fancam para member ENHYPEN, akun resmi SBS K-Pop menuliskan keterangan bahwa itu performance "WATCH IT" dari THE BOYZ, dengan thumbnail Sunoo sebagai preview.
Kesalahan akun resmi SBS ini kemudian menjadi bahasan penggemar. Meski kesalahan tersebut terkesan tak merugikan, mereka tak habis pikir bagaimana akun resmi bisa melakukan kesalahan demikian. Yang lain memakluminya karena penulisan Hangul untuk Sunwoo dan Sunoo sama.
"Admin inkigayo salah copas template kah wkwkwk,[sic!]" komentar netizen. "Anak gue jadi pindah ke tbz kah skrg??? Hahaah,[sic!]" kata netizen lainnya. "Masuk base π Tapi emang gimana ya itu hangulnya plek ketiplek semarganya juga. Lagi lagi saya tidak bosan mengatakan, kim sunoo dan kim sunwoo minimal challenge bareng atuh π,[sic!]" imbuh yang lain.
"Kayaknya sudah ngelindur ini mah adminnya,[sic!]" ujar netizen. "Emang sama sama kim sonu dengan hangul yg sama TAPI GA GITU JUGA DONG STAFF INKAπππ kalo ngantuk bobok dulu min @.staff_inka,[sic!]" komentar yang lain. "Adminnya udah males ngedit ππ,[sic!]" tambah lainnya.
Sementara itu, ENHYPEN mempromosikan lagu comeback mereka yang berjudul "Sweet Venom", sementara THE BOYZ juga disibukkan dengan promosi lagu baru mereka, "WATCH IT." ENHYPEN juga akan tampil di MAMA Awards 2023 yang akan digelar pada 28-29 November.
(wk/dewi)