Putra Amien Rais Komentari Polemik Lahan Prabowo: Jokowi Tak Paham Negara
Instagram/hanafi__rais
Nasional

Prabowo hanya memiliki sertifikat HGU atas lahan tersebut sehingga tanah-tanah itu tetap menjadi milik negara.

WowKeren - Berakhirnya debat kedua Pilpres tak serta merta mengakhiri perseteruan antar kedua kubu. Sebab, pernyataan-pernyataan kedua Paslon justru menjadi topik pembicaraan hingga kini.

Seperti pernyataan Joko Widodo alias Jokowi tentang Prabowo yang menguasai ratusan ribu hektare lahan di dua provinsi. Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menilai bahwa Jokowi kurang paham akan ilmu kenegaraan.

"Jadi kalau Pak Jokowi kepada Pak Prabowo mengatakan Pak Prabowo memiliki tanah sekian hektar seperti yang di debat itu," kata Hanafi Rais selaku Sekretaris BPN di Menteng, Jakarta, Selasa (19/2). "Dia sebenarnya nggak paham negara."

Hanafi menilai bahwa pernyataan Jokowi adalah salah besar. Sebab, lahan tersebut sama sekali tidak dimiliki Prabowo namun masih menjadi milik negara. Meski menguasai sejumlah lahan itu, namun Prabowo hanya memiliki sertifikat Hak Guna Usaha (HGU). Sehingga, tanah tersebut bisa sewaktu-waktu ditarik kembali oleh negara.


Adapun Prabowo mendapatkan hak atas tanah tersebut juga melalui prosedur yang legal. Yakni melalui proses lelang. Hanafi menyayangkan bahwa Jokowi yang sudah memerintah selama hampir lima tahun ini seharusnya paham akan HGU. Pernyataan Jokowi yang dianggap menyerang Prabowo tersebut menunjukkan ketidakpahaman.

"Pernyataan itu yang salah karena itu menunjukkan kebodohan," lanjut Hanafi. "Eh bukan kebodohanlah, menonjolkan kekeliruan atau ketidakpahaman seorang Jokowi yang sudah menjadi presiden selama hampir 5 tahun ini soal HGU."

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Penasehat BPN Hidayat Nur Wahid menilai bahwa meskipun Jokowi melancarkan serangan itu, Prabowo tetap bisa tenang agar tidak terpancing. Justru, Prabowo mampu memberikan jawaban yang meyakinkan publik bahwa ia tidak seperti yang dituduhkan.

"Tapi Pak Prabowo justru tetap bisa mengapresiasi, kata Hidayat dilansir dari CNN Indonesia pada Rabu (20/2). "Tapi sekaligus juga tetap bisa menjawab jawaban yang relatif bisa memuaskan dan meyakinkan banyak pihak bahwa beliau tidak seperti yang dituduhkan."

Pernyataan Jokowi terkait lahan Prabowo merupakan buntut dari kritik Prabowo atas kebijakan pemerintah saat ini. Jokowi yang kerap membagi-bagikan sertifikat tanah dinilai Prabowo bisa mengancam ketersediaan lahan untuk generasi selanjutnya.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru