Jungkook BTS Hang Out Saat Corona, Muncul Petisi Cabut Penghargaan Order Of Cultural Merit
Selebriti

Dispatch melaporkan Jungkook hang out bersama gengnya, Cha Eunwoo ASTRO, Jaehyun NCT 127 dan Mingyu Seventeen (II). Agensi sudah mengonfirmasi dan minta maaf.

WowKeren - Dispatch pada Senin (18/5) merilis laporan yang menyatakan jika 4 idol kelahiran 1997 terlihat bersama di Itaewon, mengabaikan jaga jarak sosial yang dianjurkan untuk mencegah penyebaran corona COVID-19.

Mereka adalah Jungkook BTS (Bangtan Boys), Cha Eunwoo ASTRO, Jaehyun NCT 127 dan Mingyu Seventeen (II). Masing-masing agensi sudah mengonfirmasi laporan ini dan meminta maaf sembari menyebut idol asuhan masing-masing sedang merenungkan tindakan.

Namun tak lama usai laporan Dispatch dirilis, muncul petisi meminta pencabutan penghargaan Hwagwan Order of Cultural Merit (5th Class) yang diterima Jungkook bersama BTS dalam Korean Popular Culture and Arts Awards 2018.

Petisi itu berjudul, "Tolong Tarik Order Of Cultural Merit Jungkook BTS". Pemohon mengklaim hal yang salah bagi Jungkook untuk memegang penghargaan tinggi Hwagwan Order of Cultural Merit ketika ia menentang rekomendasi nasional. Sudah ada 1400 orang yang menanda tangani petisi ini.


Jungkook BTS Hang Out Saat Corona, Muncul Petisi Cabut Penghargaan Order Of Cultural Merit

Source: Twitter

Di sisi lain begitu laporan Dispatch dirilis, para penggemar memenuhi media sosial khususnya Twitter dengan tagar-tagar terkait kontroversi geng 97. Nama Jungkook, Cha Eunwoo, Jaehyun dan Mingyu juga menjadi tren di Twitter dunia.

Salah satu tagar yang paling menyedot perhatian netizen adalah "Jungkook, aku mencintaimu". Tagar dinaikkan para penggemar untuk menyerukan dukungan dan cinta untuk member termuda BTS itu terlepas dari kesalahan yang telah diakuinya. Ini membuat banyak netizen berkomentar sinis.

Sementara itu, Jungkook bersama BTS sering menyerukan anjuran untuk tinggal di rumah selama pandemi virus Corona. Mereka saat ini sedang menyiapkan comeback yang dijadwalkan rilis Oktober mendatang.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru