Empat Langkah Selandia Baru Sukses Tangani Pandemi Corona Ini Patut Dicontoh Negara Lainnya
Dunia

Terkait keberhasilan Selandia Baru meredam pandemi, sejumlah pakar menilai negara tersebut menerapkan empat langkah penanggulangan yang patut dicontoh oleh negara-negara lainnya. Apa saja?

WowKeren - Selandia Baru dianggap sebagai salah satu negara yang berhasil mengatasi pandemi virus corona. Sejauh ini, negara yang dipimpin oleh Perdana Menteri Jacinda Ardern tersebut hanya mencatatkan 1,504 kasus corona, dengan jumlah korban tewas sebanyak 22 orang, dan pasien sembuh sebanyak 1,481 jiwa. Bahkan hingga berita ini ditulis, Selandia Baru hanya memiliki 1 kasus aktif COVID-19.

Terkait keberhasilan Selandia Baru meredam pandemi ini, sejumlah pakar menilai negara tersebut menerapkan empat langkah penanggulangan yang patut dicontoh oleh negara-negara lainnya. Apa saja?

Pertama, Selandia Baru melakukan kebijakan penguncian wilayah alias lockdown sejak awal pandemi.

Selandia Baru mengeluarkan kebijakan lockdown lebih cepat. Sejak 3 Februari lalu, Selandia Baru telah memberlakukan pembatasan perjalanan bagi warganya. Selandia Baru kemudian mengumumkan kasus pertamanya pada 28 Februari dan mengonfirmasi 102 kasus positif COVID-19. Dua hari setelahnya pembatasan dinaikkan menjadi level 4.

"Setidaknya untuk Selandia Baru, hal tersebut merupakan tindakan yang relatif cepat pada tahap awal," kata pakar kesehatan Universitas Otago di Selandia Baru, Nick Wilson.

Kedua, warga Selandia Baru mematuhi aturan berdiam diri di rumah.


Keberhasilan Selandia baru dalam mencegah penyebaran COVID-19 salah satunya yaitu patuhnya masyarakat dengan imbauan berdiam diri di rumah. Kebijakan tersebut dinilai berhasil menurunkan jumlah kasus dalam waktu 10 hari setelah lockdown diberlakukan.

Ketiga, Selandia Baru tanggap melakukan pelacakan dan pengujian virus.

Selandia Baru tercatat telah melakukan sebanyak 267,435 pengujian virus corona pada 20 Mei. Pemerintah setempat juga merilis aplikasi pelacak COVID-19. Meskipun lebih telat dibanding Singapura, aplikasi tersebut dinilai berhasil mengurangi penyebaran virus secara signifikan.

Keempat, Perdana Menteri Selandia Baru dinilai mampu mengendalikan situasi dan mengarahkan warga dengan baik selama pandemi.

Gaya komunikasi Perdana Menteri Jacinda Ardern dinilai baik dan dipercaya publik. Pakar kesehatan Nick Wilson menilai Selandia Baru memiliki Perdana Menteri yang merupakan seorang komunikator yang baik dan dipercayai masyarakat.

Jacinda Ardern sendiri memang bisa dibilang selalu menuai sorotan internasional berkat etos kerjanya sebagai Perdana Menteri Selandia Baru. Selain dianggap tangkas menekan angka penyebaran virus corona di negaranya, Ardern juga menuai pujian lantaran tak segan memotong 20 persen gajinya untuk membantu perekonominan Selandia Baru di tengah COVID-19.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait