Fakta Dibalik Ria Ricis Bagi-Bagi Tas Pasca Konten Mendiang Ayah Dihujat Terkuak, Sebenarnya Apa?
Instagram/riaricis1795
Selebriti

Ria Ricis akhirnya buka suara soal aksi bagi-bagi tas setelah konten mendiang ayah ramai dihujat. Ia mengungkap soal fakta sebenarnya dibalik bagi-bagi tas tersebut.

WowKeren - Ria Ricis sempat menuai kontroversi saat konten YouTube seputar kematian sang ayah dituding untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah. Namun siapa sangka jika uang hasil dari YouTube itu digunakan Ricis untuk sedekah atas nama mendiang sang ayah. Pasca konten YouTube dihujat, Ricis bersedekah dengan membagi-bagikan tas dan sepatu branded-nya untuk fans.

Ricis akhirnya buka suara soal bagi-bagi tas tersebut. Adik dari Oki Setiana Dewi ini mengaku sebelumnya memang suka berbagi dalam bentuk apapun,

"Justru sebelum itu memang sering ngasih-ngasih apapun," kata Ria Ricis saat jadi bintang tamu "Rumpi" pada Kamis (8/7). "Nggak ada alasan aja sih ngasih itu, udah dari dulu."

"Bahkan misalnya ada bintang tamu YouTube main ke rumah, lagi ngevlog, terus liat tas 'ih lucu ya', aku kayak 'yaudah ambil aja'," sambung Ricis.


Pernyataan Ricis tersebut membuat sang host, Feni Rose menjadi girang. Ia buru-buru bertanya Ricis tentang tas yang dibawanya.

"Kamu hari ini bawa tas apa Ricis?" tanya Feni Rose sambil tertawa. "Kebetulan saya nggak bawa tas, tapi saya bawa bala-bala," ujar Ricis.

Feni pun langsung memuji-muji Ricis. Dengan sigap Ricis pun bagi-bagi uang ke Feni Rose dan kru TV. Kelakuan Ricis tersebut membuat semuanya tertawa. "Bikin imun meningkat ya guys," celetuk Feni Rose.

Seperti diketahui, konten vlog ziarah Ricis ke makam sang ayah jadi trending dan menuai kritik. Ricis dikritik karena menambahkan adsense atau memasang iklan di konten YouTube terkait sang ayah. Ayah Ricis, Sulyanto Bin Sastromartoyo meninggal dunia pada 4 Juni 2021 lalu.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait