10 Potret Transformasi Peran Kim Jung Hyun di Drama, Comeback 'Kkokdu’s Gye Jeol' Usai Skandal
Selebriti

Telah lama berlalu sejak Kim Jung Hyun terlibat kontroversi dan akhirnya dikonfirmasi comeback. Ia akan membintangi drama terbaru MBC bertajuk 'Season of Kok-Du' dengan Lim Soo Hyang.

WowKeren - Telah lama berlalu sejak Kim Jung Hyun memutuskan hiatus karena berbagai skandal yang ia alami mulai dari kontroversi kontraknya dengan agensinya hingga percintaannya dengan aktris Seo Ye Ji. Kim Jung Hyun dikonfirmasi akan membintangi drama terbaru MBC bertajuk "Kkokdu’s Gye Jeol".

Drama ini mengisahkan tentang Kok-Du (Kim Jung Hyun), pernah menimbulkan murka Tuhan. Ia diubah menjadi malaikat maut sebagai hukumannya. Setiap 99 tahun, Kok-Du turun ke dunia ini dan memiliki tubuh manusia yang mirip dengannya. Kali ini, ia datang ke dunia ini dan memiliki tubuh manusia Do Jin-Woo. Kok Du kemudian terlibat urusan dengan Han Gye Jeol (Lim Soo Hyang).

Ini akan menjadi comeback drama Kim Jung Hyung usai membintangi "Mr. Queen" di tahun 2020 lalu. Kim Jung Hyun sendiri memulai debut aktingnya sejak tahun 2016. Ia mendapatkan popularitasnya sebagai aktor dengan akting yang baik di drama. Intip yuk potret transformasi perannya di sini!

(wk/rosi)

1. 'Don't Dare to Dream'


'Don't Dare to Dream'

Kim Jung-hyun memulai debut aktingnya dalam film "Overman" pada tahun 2016. Di tahun yang sama, ia membintangi drama "Don't Dare to Dream". Kim Jung Hyun bermain sebagai Pyo Chi Yeol yang merupakan adik dari tokoh utama.

2. 'Rebel: Thief Who Stole the People'


'Rebel: Thief Who Stole the People'

Di tahun 2017, Kim Jung Hyun membintangi drama saeguk bertajuk "Rebel: Thief Who Stole the People" sebagai Mo Ri. Kim Jung Hyun bermain sebagai pemeran pendukung bernama Heo Tae Hak yang karakternya adalah orang kepercayaan dari musuh Hong Gil Dong (Yoon Kyun Sang). Berkat perannya di "Rebel: Thief Who Stole the People", Kim Jung Hyun membawa pulang trofi Best New Actor adari MBC Drama Awards.

3. 'Binggoo'


'Binggoo'

"Binggoo" merupakan drama mini pertama yang dibintangi Kim Jung Hyun di tahun 2017. Ia bermain sebagai Ko Man Soo, laki-laki baik hati yang hidup pada 1979. Sehari-hari, ia hidup sebagai pelukis poster film dan fokus pada perempuan yang ia cintai, Yoo Shin Young (Cha Jo Young). Namun Ko Moo San mengalami kecelakaan sehingga melakukan time travel dan bertemu dengan perempuan lain bernama Ha Da (Han Sun Hwa).

4. 'School 2017'


'School 2017'

Pada tahun 2017, ia berperan sebagai peran utama dalam drama remaja "School 2017". Drama ini sendiri mengisahkan tentang perjuangan sekumpulan siswa SMA dalam meraih mimpi mereka di tengah tekanan untuk meraih nilai ujian terbaik. Kim Jung Hyun bermain sebagai seorang siswa bernama Hyun Tae Woon, anak pemilik sekolah dengan masa lalu tak menyenangkan.

5. 'Buzzcut Love'


'Buzzcut Love'

Tahun 2017 meruapakan kejayaan bagi Kim Jung Hyun. Selain "Binggoo" dan "School 2017", ia juga membintangi "Buzzcut Love". Kim Jung Hyun bermain di drama spesial ini sebagai Bae Chi Hwan yang dicintai oleh Yoo Ji Yool (Kang Yun Jung). Karakter Kim Jung Hyun senditri digambarkan sebagai asisten penata rambut di siang hari dan merayu wanita untuk uang di malam hari.

6. 'Welcome to Waikiki'


'Welcome to Waikiki'

Nama Kim Jung Hyun kian melambung usai membintangi drama komedi bertajuk "Welcome to Waikiki 1" sebagai Kang Dong Goo di tahun 2018. Karakternya digambarkan sebagai sosok yang baik hati tapi sinis. Kang Dong Goo memiliki dua sahabat Lee Jun Ki (Lee Yi Kyung) dan Bong Doo Shik (Son Seung Won) untuk mengelola wisma tamu Waikiki.

7. 'Time'


'Time'

Di tahun yang sama, Kim Jung Hyun bermain dalam drama "Time" bersama Seohyun Girls' Generation. Kim Jung Hyun memerankan karakter Cheon Su Ho, putra dari CEO W Group, dan CEO dari sebuah restoran. Ia digambarkan sebagai pria sempurna namun hidupnya divonis tidak akan lama oleh dokter. Sejak itu, Cheon Su Ho bertekad memanfaatkan hidupnya sebaik mungkin dengan menolong seorang wanita yang hidupnya telah ia hancurkan, Seol Ji Hyun (Seohyun).

8. 'Crash Landing on You'


'Crash Landing on You'

Di tahun 2019, Kim Jung Hyun comeback drama "Crash Landing on You" bersma Son Ye Jin, Hyun Bin, dan Seo Ji Hye. Karakternya digambarkan sebagai seorang pengusaha muda dan kaya. Namun ia menggelapkan uang dari perusahaan yang dijalankan oleh mantan tunangannya. Goo Seung Joon memiliki love line dengan Seo Dan (Seo Ji Hye) namun sayangnya berakhir tragis. Goo Seung Joon pada akhirnya meninggal dunia.

9. 'Dinner Mate'


'Dinner Mate'

Kim Jung Hyun membuat penampilan cameo di drama "Dinner Mate" sebagai Young Dong. Karakternya adalah mantan pacar dari Do Hee yang diperankan oleh Seo Ji Hye. Hubungan Do Hee dan Young Dong yang berjalan selama tiga tahun kandas saat menjalani pacaran jarak jauh. Young Dong selingkuh dan memilih pacar barunya daripada Do Hee.

10. 'Mr. Queen'


'Mr. Queen'

"Mr. Queen" merupakan drama terakhir yang dibintangi Kim Jung Hyun sebelum skandalnya pecah. Ia bermain sebagai Raja Dinasti Joseon, dengan kepribadian "Jekyll dan Hyde" dan memiliki banyak rahasia. Kim Jung Hyun beradu akting dengan Shin Hye Sun dalam drama ini.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait