Mikha Tambayong dan Deva Mahenra Dijulid Soal Agama, Orang Terdekat Ungkap Doa Haru
Instagram/miktambayong
Selebriti

Mikha Tambayong dan Deva Mahenra masih menuai sorotan soal agama mereka. Sementara itu, sosok 'Kakak' yang dihormati Mikha, Ayu Shitara, sempat mengunggah pesan haru untuk menguatkan sang artis dan Deva.

WowKeren - Mikha Tambayong dan Deva Mahenra jadi sorotan soal kabar menikah beda agama. Tak cuma itu, keduanya juga diterpa isu pindah agama mengikuti keyakinan Mikha atau Deva.

Sejauh ini, Mikha dan Deva sepakat bungkam soal agama mereka. Sementara itu, orang terdekat Mikha, Ayu Shitara, mengunggah pesan bijak untuk menguatkan sang artis dan Deva.

Ayu rupanya dipercaya untuk mengurus pernikahan Mikha dan Deva. Ayu sudah menganggap Mikha sebagai adiknya sendiri dan senang karena bisa membantu persiapan pernikahan.

"Semua aku lakukan dengan TULUS,,karena kasih sayang dan cintaku yang besar untuk ADE BUNGSU PEREMPUANKU sekaligus ARTIS KU," kata Ayu. "Dari semua persiapan sampai di hari H,kuku cantik yang dia pakai selama prosesi di hari besarnya dan personal Kit yang dia buat untuk keluarga2 tersayang membuat aku merasa lega karena Puji Tuhan aku bisa berbuat sesuatu untuk Hari besar DIA."


Ayu juga mendoakan yang terbaik untuk pernikahan Mikha dan Deva. "Happy Wedding my loves @miktambayong dan @devamahenra ...Thx u sudah percayakan aku untuk ikut merasakan proses demi proses mempersiapkan hari besar kalian...Maaf kalau masih banyak kurang...Tuhan hadir dan selalu memberkati setiap langkah kalian dan selalu bersama2 kalian sebagai keluarga kecil..I Love u both 😘😘😘," seru Ayu.

Unggahan Ayu ini dibalas oleh Mikha maupun Deva. "Sistagerku tersayang, terima kasih banyak utk doanya, dukungannya, usahanya, kesabarannya, dan kasih sayangnya yg luar biasa utk adik2mu. Biar Tuhan yg membalas semua yg kamu lakukan buat kami yg kami tau maupun yg enggak. We love you, Ricky, dan Arika so much sisss 💙💙💙," seru Mikha. "Terima kasih cintaaaa 🤗❤️," kata Deva.

Sebelumnya, Deva sempat dicurigai sebagai sosok yang pindah agama mengikuti Mikha. Dugaan itu mencuat karena Deva menuliskan caption yang dinilai tidak Islami.

Bukan cuma itu, Deva juga disentil soal ucapan di masa lalu. Netter menyebut jika Deva dulunya ingin pasangan yang seiman. Disisi lain, Deva juga pernah membahas kalau ia menyerahkan urusan jodoh pada Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Saya tidak menargetkan pernikahan karena jodoh, rezeki, dan ajal di tangan Tuhan, bukan di tangan saya. Kalau di tangan saya pasti calon istri sudah berada di samping saya sekarang," seru Deva di 2019. "Enggak ada persyaratan khusus. Sayalah yang memilih pasangan hidup kelak."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait