Buat Jam Belajar yang Fleksibel
Unsplash/Mpho Mojapelo
SerbaSerbi

Melihat anak yang malas belajar terkadang membuat orangtua pusing tujuh keliling. Saat ini terjadi, sebaiknya jangan hadapi dengan kemarahan dan lakukan 8 cara jitu ini untuk membuat anak lebih giat belajar.

WowKeren - Terkadang jadwal padat dan suasana yang monoton menjadi salah satu penyebab anak malas belajar. Untuk menghindari hal ini, sebaiknya atur waktu belajar yang fleksibel. Jadwal ini bukan sesuatu yang memberatkan, namun harus mencakup waktu anak untuk belajar, istirahat, bermain dan melakukan kegiatan lainnya. Saat menyusun jadwal tersebut, sebaiknya libatkan si kecil agar dia bisa mengutarakan pendapatnya.

Jika anak terlihat bosan di jam belajar, sebaiknya tanyakan apa kesulitan mereka dan berikan solusi terbaik. Imbau si kecil untuk menuntaskan belajarnya hingga jadwal berakhir agar mereka dapat terbiasa. Selain itu, Anda juga bisa memberikan camilan sehat atau makanan favoritnya agar anak lebih bersemangat kala rasa bosan menghampiri.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait