Alasan Medina Zein Masuk RSJ, Keluarga Harap Masalah Bisnis Selesai Secara Musyawarah
WowKeren/Fernando
Selebriti
Kontroversi Medina Zein

Kuasa hukum keluarga Medina Zein, Ade Anggraini, menyatakan bahwa istri Lukman Azhari tersebut sudah masuk RSJ sejak 6 Mei 2022. Ia meminta doa agar Medina dapat segera sembuh.

WowKeren - Pihak keluarga telah mengungkapkan bahwa Medina Zein kini tengah menjalani perawatan di salah satu Rumah Sakit Jiwa alias RSJ di Bandung, Jawa Barat. Medina diketahui sempat "menghilang" usai diduga menipu Uya Kuya dan Denise Chariesta.

Kuasa hukum keluarga Medina, Ade Anggraini, menyatakan bahwa istri Lukman Azhari tersebut sudah masuk RSJ sejak 6 Mei 2022. Ia meminta doa agar Medina dapat segera sembuh.

Anggraini juga menyampaikan permohonan maaf dari pihak keluarga Medina. Ia berharap masalah dengan teman dan rekan bisnis Medina dapat diselesaikan secara kekeluargaan dan musyawarah.

"Kami juga meminta maaf dari pihak keluarga kepada para pihak teman-teman bisnisnya, rekan bisnisnya, sahabat, teman baiknya, agar perkara ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan dan musyawarah," jelas Anggraini dalam konferensi pers yang dihadiri WowKeren pada Senin (16/5) hari ini.


Menurut Anggraini, pihak keluarga Medina tidak akan lepas tangan. Medina sendiri hendaknya diberi waktu untuk sembuh.

"Dalam arti mungkin dari kuasa hukum Medina sendiri nanti akan memberi penjelasan bagaimana cara mereka untuk menyelesaikan masalah," terang Anggraini. "Kalau saya di sini memang berkaitannya dengan pihak keluarga yang langsung memakai jasa hukum saya."

Lebih lanjut, Anggraini juga menjelaskan penyebab Medina sakit hingga harus dirawat di RSJ. Menurutnya, ada hal-hal yang terjadi sejak tahun 2016. Selain itu, Medina juga kembali mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dua minggu menjelang Lebaran tahun ini. Hal tersebut membuatnya semakin tertekan dan membuat gangguan bipolar yang dideritanya semakin parah.

"Bipolar itu tidak bisa merasa banyak tekanan, banyak pikiran. Dia hidupnya itu harus lebih bahagia," paparnya. "Mungkin kita lihat dia tidak bahagia lalu banyak tekanan dari pihak mana pun. Apalagi setelah kejadian ini kan saya lihat banyak yang menghujat."

Oleh sebab itu, Anggraini menegaskan bahwa pihak keluarga tidak akan lepas tangan terhadap Medina. Ia juga meminta agar pemasalahan terkait mental Medina tidak diangkat kembali.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait