'KKN di Desa Penari' Berhasil Raih 7 Juta Penonton dan Kalahkan 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos'
Instagram/manojpunjabimd
Film

Manoj Punjabi mengabarkan film 'KKN di Desa Penari' kembali menuai prestasi. Pasalnya, film tersebut berhasil meraih 7 penonton mengalahkan 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos'.

WowKeren - Film "KKN di Desa Penari" berhasil meraih prestasi baru. Film horor tersebut berhasil meraih 7 juta penonton dalam 19 hari penayangannya di bioskop.

Prestasi film "KKN di Desa Penari" ini dicapai tepat satu hari sebelum Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh setiap tanggal 20 Mei. Produser Manoj Punjabi lantas menyebut pencapaian ini bisa dimaknai juga sebagai Hari Kebangkitan Nasional untuk industri perfilman Indonesia.

"7 Juta Penonton Film 'KKN Di Desa Penari' telah memaknai Hari kebangkitan Nasional. Kami bersyukur… HARI KEBANGKITAN NASIONAL tahun ini sekaligus menjadi HARI KEBANGKITAN FILM NASIONAL… FILM INDONESIA!!!" tulis Manoj Punjabi di Instagram, Kamis (19/5).

Selain itu, Manoj Punjabi merasa bersyukur karena film tersebut mendapatkan sambutan yang begitu luar biasa dari penonton. Manoj pun berharap kehadiran "KKN di Desa Penari" menjadi titik balik kebangkitan film Indonesia.

"Kami berharap… Film 'KKN Di Desa Penari' menjadi titik tolak atau tonggak sejarah kebangkitan Film Indonesia. 7 juta penonton adalah bukti nyata tingginya kesadaran dan semangat masyarakat untuk menghargai karya anak bangsa," kata Manoj Punjabi.


\'KKN di Desa Penari\' Berhasil Raih 7 Juta Penonton dan Kalahkan \'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos\'

Instagram

Lebih lanjut, Manoj Punjabi berharap agar ke depannya masyarakat Indonesia semakin mendukung karya-karya anak bangsa. Sehingga, bisa berjaya di negeri sendiri.

"Hal ini, menambah rasa percaya diri dan optimisme yang tinggi bagi kami untuk terus kreatif dan produktif dengan berbagai kreasi dan inovasi, agar film Indonesia Berjaya di negerinya sendiri!! Kami bangga dan berterima kasih atas dukungan serta apresiasi. Bantulah kami… Terus dukung film Indonesia. Saatnya, Film Indonesia Bangkit !!!" pungkas Manoj Punjabi.

Jumlah penonton ini tentu membuat "KKN di Desa Penari" menjadi film terlaris di Indonesia. Bahkan, "KKN di Desa Penari" telah mengalahkan film "Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos". Penonton film "Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos" mencapai 6,8 juta.

Seperti diketahui, film "KKN di Desa Penari" diangkat dari cerita yang diunggah oleh SimpleMan di Twitter. Film itu dibintangi oleh Tissa Biani, Adinda Thomas, Aghniny Haque, Achmad Megantara, Calvin Jeremy, dan masih banyak lainnya.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait