Didominasi Samsung, Ini Deretan Ponsel yang Punya Tingkat Radiasi Rendah
Tekno

Bisa dijadikan rekomendasi, berikut deretan ponsel dengan tingkat radiasi rendah dan aman.

WowKeren - Selain spesifikasi, membeli ponsel sebaiknya tak dilakukan sembarangan. Beberapa hal terkait benda yang hampir selalu ada di genggaman tangan itu juga juga harus dipertimbangkan. Salah satunya adalah soal radiasi yang dipancarkan dari ponsel.

Meski belum ada bukti yang kuat, radiasi ponsel logikanya cukup berbahaya jika terus menerus berkontak langsung dengan tubuh. Radiasi ponsel juga disebut bisa memicu penyakit kanker. Namun, penelitian lebih lanjut memang masih harus terus dilakukan untuk dugaan ini.

Kendati demikian, tidak ada salahnya kan mulai berjaga-jaga dengan mengetahui lebih lanjut soal radiasi ponsel ini. Lantas, sudah tahukah kamu kalau minimal radiasi ponsel sudah ada ukurannya?

Tingkat radiasi yang terserap tubuh selama penggunaan ponsel disebut dengan Sprecific Absorption Rate atau SAR. Semakin tinggi nilai SAR, maka semakin tinggi pula energi radiofrekuensi yang terpancar oleh ponsel. Ini berarti akan semakin berbahaya pula ponsel tersebut untuk tubuh. Di sisi lain, Jerman pernah mengeluarkan sertifikasi mengenai tingkat radiasi ponsel yang masih aman, yakni di kisaran 0,6 watt perkilogram.

Kalau sebelumnya sudah membaca mengenai deretan ponsel-ponsel apa saja yang memiliki tingkat radiasi tinggi di sini, kini saatnya tahu soal merek ponsel apa saja yang bisa dibilang mengeluarkan radiasi dengan tingkat aman.

Berikut daftar ponsel yang memiliki tingkat radiasi yang jauh lebih rendah daripada standar yang sudah ditetapkan oleh sertifikasi Blue Angel Jerman. Bisa untuk rekomendasi, nih. Apa saja, ya?


Deretan merek ponsel dengan pancaran radiasi yang rendah didominasi oleh merek asal Korea Selatan, yakni Samsung. Semua rekomendasi ponsel yang dilansir dari Stars Insider ini memiliki tingkat radiasi di bawah standar minimal, yakni di bawah 0,6 watts perkilogram. Produk-produk Samsung yang masuk dalam daftar ini berjumlah 6 tipe.

Semua produk Samsung yang disebut memiliki tingkat radiasi rendah ini adalah dari seri Galaxy. Ada Samsung Galaxy S8 dengan tingkat radiasi hanya 0,32 watts perkilogram, lalu Samsung Galaxy A5 dengan 0,29 watts perkilogram, Samsung Galaxy S7 Edge dengan 0,26 watts perkilogram, Samsung Galaxy S8+ dengan 0,26 watts perkilogram, Samsung Galaxy S6 Edge+ dengan 0,22 watts perkilogram. Berada di peringkat atas, merek Samsung Galaxy Note 8 tampil ciamik dengan tingkat radiasi hanya 0,17 watts perkilogram.

Sementara itu, mereka Google Pixel membawa 2 tipenya dalam daftar ponsel dengan tingkat radiasi rendah. Mereka tersebut adalah Google Pixel dengan 0,33 watts perkilogram dan Google Pixel XL dengan 0,25 watts perkilogram.

Menyamai Google Pixel, merek Motorola juga membawa dua tipenya dalam daftar ini. Tercatat ada merek Motorola Moto Z dan juga Motorola Moto G5 Plus yang sama-sama memiliki tingkat radiasi rendah, yakni 0,30 watts perkilogram saja. Menyusul merek ZTE juga dengan dua tipenya, yakni ZTE Blade A610 dengan 0,31 watts perkilogram. Lalu ada ZTE Blade A910 yang berada di peringkat lebih atas dengan 0,27 watts perkilogram.

Merek-merek terkenal lain, seperti Nokia dan LG juga turut menyumbangkan produk mereka dalam jajaran ponsel dengan radiasi rendah ini. Ada Nokia Lumia dengan 0,32 watts perkilogram. Lalu ada LG Q6 dengan catatan tingkat radiasi bagus, yakni berkisar 0,28 watts perkilogram.

Pemenang dari deretan ponsel dengan radiasi rendah ini rupanya dipegang oleh merek Sony. Hadir dengan Sony Xperia M5, ponsel ini hanya memiliki tingkat radiasi 0,14 watts perkilogram saja. Sudah ada gambaran untuk memilih ponsel dengan tingkat radiasi rendah?

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru