Sisihkan Waktu untuk Berjemur
SerbaSerbi

Puasa tahun ini cukup berbeda karena seluruh dunia sedang berjuang melawan virus Corona. Meski demikian, kita tetap harus produktif, baik dalam hal beribadah maupun melakukan aktivitas harian lainnya.

WowKeren - Tidak sedikit orang yang memutuskan untuk kembali tidur setelah sahur atau setelah salat subuh. Di tengah pandemi Corona, orang cenderung bangun saat siang bahkan ada yang sampai waktu berbuka tiba. Selain tidak produktif, hal ini bisa membuat mereka melewatkan matahari pagi yang memiliki sejumlah manfaat baik untuk kesehatan.

Cahaya matahari pukul 10 pagi mengandung UVB yang memiliki peran penting dalam pembentukan vitamin D. Vitamin D sendiri bisa membangun sel-sel tertentu yang dapat menjaga kekebalan tubuh. Nah, salah satu kunci untuk menangkal virus Corona adalah kekebalan tubuh yang kuat dan sehat. Karena itulah sebaiknya selalu sisihkan waktu untuk berjemur di pagi hari ya untuk memperkuat sistem imun tubuh. Jika memiliki tubuh yang sehat, kita tentu akan lebih produktif.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait