Atur Jam Kerja atau Kuliah dengan Baik
SerbaSerbi

Puasa tahun ini cukup berbeda karena seluruh dunia sedang berjuang melawan virus Corona. Meski demikian, kita tetap harus produktif, baik dalam hal beribadah maupun melakukan aktivitas harian lainnya.

WowKeren - Untuk menekan penyebaran virus Corona, sejumlah karyawan diimbau untuk bekerja dari rumah atau yang dikenal dengan work frome home (WFH). Tak hanya itu, sejumlah kampus juga memutuskan untuk melangsungkan proses belajar mengajar secara online. Karena itulah agar tetap produktif selama berpuasa di tengah pandemi Corona, sebaiknya atur jam kerja atau jam kuliah kalian dengan sebaik mungkin.

Bagi kamu yang menjalani WFH, mulailah bekerja sesuai dengan waktu yang dijadwalkan. Istirahat sesuai dengan waktunya dan ketika hari kerja berakhir, usahakan untuk tidak menambah waktu bekerja alias lembur.

Sedangkan bagi kamu yang menjalani kuliah online, sebaiknya buat jadwal kegiatan sehari-hari dan atur waktu belajar dengan teratur. Misalnya dari jam 7-9 pagi kamu bisa melakukan olahraga ringan atau bersih-bersih kamar. Lalu dari jam 9-11 kamu bisa mempelajari mata kuliah tertentu, istirahat selama 1 jam lalu belajar lagi 2 jam kemudian. Di malam harinya, kamu bisa mengerjakan tugas yang diberikan dosen dan terakhir istirahat yang cukup.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait