Harga Merchandise Masker BTS Picu Perdebatan Sengit, Semahal Apa?
Twitter/bts_bighit
Selebriti

Sementara beberapa netizen mengatakan bahwa harga tersebut wajar untuk sebuah merchandise, tapi netizen lain percaya bahwa harga yang ditetapkan terlalu tinggi.

WowKeren - Merchandise yang berhubungan dengan BTS (Bangtan Boys) seakan tidak ada habisnya. Baru-baru ini mereka merilis masker warna-warni yang harganya memicu perdebatan sengit.

Setiap paket dengan member yang berbeda memiliki warna yang unik. Paket masker RM (Rap Monster) berwarna hitam datang, Jin merah muda, Suga hijau, J-Hope biru langit, Jimin BTS oranye, V ungu, dan Jungkook biru. Selain itu, masker spesial "Butter" berwarna kuning diberikan sebagai bonus jika kamu membeli satu set.

Dibanderol 50 Ribu per Pcs, Harga Merch Masker BTS Picu Perdebatan Sengit 1

Source: Allkpop

Set khusus berisi 56 masker dan dibanderol dengan harga 245 ribu won (Rp2,9 juta). Jadi, harga pes masker sekitar Rp52 ribu. Meski demikian, harga masker ini sedikit lebih mahal dibandingkan masker K95 biasa yang dijual di pasaran.

Ada pendapat yang beragam tentang harga masker BTS. Sementara beberapa netizen mengatakan bahwa harga tersebut wajar untuk sebuah merchandise, tapi netizen lain percaya bahwa harga yang ditetapkan terlalu tinggi.


Dibanderol 50 Ribu per Pcs, Harga Merch Masker BTS Picu Perdebatan Sengit 2

Source: Allkpop

"Harga 5 ribu won per masker, menurutku harganya oke, warnanya juga cantik," komentar netizen. "Kalau aku ARMY, aku pasti membeli satu set," tambah netizen lain. "Kupikir warna maskernya bagus. Jika kamu melihat ini sebagai merchandise, haragnya biasa saja," tulis netizen.

Netizen yang tidak setuju dan percaya harganya terlalu tinggi berkomentar, "Bukankah itu sekali pakai? Meskipun mereka BTS, harganya tidak masuk akal." "Aku akan beli jika harganya 2.000 won per masker," sahut yang lain. "Meskipun orang mengatakan itu mahal, itu terjual habis. Tapi maskernya sekali pakai, jadi itu terlalu mahal," pungkas lainnya.

Sementara itu, para member BTS masih menjalani cuti panjang setelah bekerja keras selama kurang lebih dua tahun tanpa henti. Mereka diberi waktu untuk berlibur alih-alih menghadiri festival dan penghargaan akhir tahun.

BTS akan menyapa penggemar mereka di Korea pada Maret 2022 melalui konser offline. Grup beranggotakan tujuh orang ini juga masuk lineup konser spesial Dispatch "DFESTA."

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru