Jangan Mudah Percaya Mitos Diet Yang Salah
TikTok/mantanobesitas
Health

Banyak orang enggan mencari tau fakta hingga melahirkan mitos tentang diet. Akui sempat percaya, Fikri Ardian bongkar beberapa anggapan diet yang ternyata hanya mitos.

WowKeren - Bukannya mencari fakta, masyarakat cenderung lebih percaya jika ada embel-embel "katanya". Hal ini yang menyebabkan mitos-mitos salah tentang diet berkembang dan dipercayai.

Karena itulah, langkah pertama yang dilakukan sebelum memulai diet adalah memahami konsep lebih dulu. Dengan memahami konsep dasar, seseorang tidak akan terjebak dalam mitos diet. Setelah itu, proses dietnya akan berjalan dengan benar.

Selain paham konsep, menemukan motivasi diet juga penting. Menurut Fikri, motivasi akan membantu proses diet menjadi lebih konsisten. Namun, Fikri juga berpesan untuk menemukan motivasi jangka panjang, bukan jangka pendek.

"Kalau untuk anak muda mungkin motivasinya sesederhana. (Seperti) ingin badan terlihat lebih bagus. Tapi akhirnya, ketemunya motivasi jangka pendek. Tidak bertahan lama motivasi semacam itu," jelas Fikri. "(Motivasi jangka panjang misalnya) menyadari kesehatan adalah yang utama."

(wk/yoan)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel