Tingkatkan Massa Otot dengan Angkat Beban
TikTok/aldo_wijaya
Health

Penurunan berat badan rupanya berpotensi memicu adanya gelambir yang tak kalah bikin galau. Lantas, bagaimana cara mengatasinya? Kali ini, Aldo Wijaya akan menguak rahasianya atasi gelambir setelah turun sampai 40 kg!

WowKeren - Seperti sudah disebutkan sebelumnya, pembangunan otot merupakan salah satu langkah yang bisa dilakukan untuk menyamarkan gelambir pada bagian tubuh. Agar pembangunan otot bisa lebih maksimal, lakukan olahraga angkat beban. Langkah ini bertujuan untuk mengisi space lemak yang sudah hilang di bawah kulit sehingga gelambir bisa tersamarkan.

"Tujuan angkat beban itu apa? Kita bisa membangun massa otot disitu. Otot kalau kita kembangkan akan mengganti lemak. Jadi, istilahnya kalau lemak kita sudah habis karena weight loss, kulit itu enggak ada penyangganya karena kan kandungan kulit itu full lemak (saat obesitas)," ungkap Aldo. "Kalau lemak kita habis, kulitnya pasti bergelambir. Makanya, caraku ya harus diganti dengan otot supaya mendorong kulit lagi. Istilahnya, perpindahan dari lemak ke otot. Jadi, meningkatkan massa otot itu penting biar excess skin enggak terlalu kelihatan."

Aldo mengungkapkan bahwa sebagian besar gelambir pada tubuhnya terdapat pada bagian dada dan perut bawah. Karena itulah, dulu ia selalu memfokuskan programnya untuk latihan dada. Padahal, penting juga untuk memerhatikan dan melatih bagian tubuh lain agar hasil bisa jadi lebih maksimal.

"Kalau dulu, karena banyak gelambir di bagian dada, aku sering latihan dada. Tapi sebenarnya enggak. Kita bisa melatih seluruh badan, jadi setiap bagian kita isi (dengan otot)," lanjut Aldo. "Aku juga lihat di Instagram dan TikTok, orang-orang enggak terlalu terlihat excess skin-nya karena dia meningkatkan massa otot."

(wk/yoan)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel