'Pengabdi Setan 2: Communion' Akan Hadir di Platform Streaming
Rapi Films
Film

Film 'Pengabdi Setan 2: Communion' sendiri telah mendulang kesuksesan. Kini, setelah turun layar, film horor garapan Joko Anwar akan hadir di layanan platform streaming.

WowKeren - Salah satu film horor Indonesia yang berjudul "Pengabdi Setan 2: Communion" telah berhasil mencuri jutaan pasang mata masyarakat. Hingga hari terakhir penayangan di bioskop, sekuel dari film "Pengabdi Setan" ini berhasil meraih 6,3 juta penonton.

Meski kini "Pengabdi Setan 2: Communion" sudah tidak lagi tayang di bioskop, namun film garapan sutradara Joko Anwar ini akan hadir di layanan nonton online alias platform streaming Disney+ Hotstar. Film ini bakal hadir di Disney+ Hotstar pada besok Minggu (30/10).

Photo-INFO

Instagram

"'Kini ku kembali datang, di hening dan durjana malam'," bunyi keterangan dalam akun Instagram resmi Diney+ Hotstar, dilihat Sabtu (29/10). "Eksklusif di #DisneyPlusHotstarID, streaming film #PengabdiSetan2: Communion 30 Oktober."

Sebelumnya, "Pengabdi Setan 2: Communion" juga akan tayang di layanan streaming internasional bernama Shudder. Shudder sendiri diketahui merupakan layanan streaming internasional yang khusus menyediakan film dan serial horor, thriller, dan supranatural serta pilihan.


Pada Shudder, "Pengabdi Setan 2: Communion" hadir dalam judul bahasa Inggris, yakni "Satan's Slaves 2: Communion". Nantinya, film horor ini akan tayang di platform streaming tersebut pada 4 November 2022, yang artinya lebih dulu tayang di Disney+ Hotstar.

Di sisi lain, film pertamanya, yakni "Pengabdi Setan", juga tak kalah mencuri perhatian publik. Bahkan film ini juga di-notice oleh tokoh seni luar negeri.

Sebelumnya, aktor sekaligus penyanyi tampan asal Thailand Jeff Satur sempat membicarakan mengenai film horor yang baru dia tonton dan disukai adalah "Pengabdi Setan". Bahkan hal ini juga direspons oleh Joko Anwar, hingga masyarakat mendesak keduanya untuk bekerja sama dalam sebuah proyek.

Kemudian, belum lama ini, film "Pengabdi Setan" juga mendapat pujian dari sutradara asal Belanda, Nico Van Den Brink. Nico bahkan menyebut merasakan adanya perbedaan dari segi cerita film horor yang disuguhkan oleh negara asalnya, Belanda dengan Indonesia.

Lalu yang tak kalah menarik, ia tidak menutup kemungkinan jika ke depannya nanti ia membuka peluang untuk berkolaborasi guna membuat film horor dari cerita yang ada di Indonesia.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait