Andi Darussalam Tabusalla
YouTube/Najwa Shihab
SerbaSerbi

Pandemi COVID-19 turut menyebabkan kematian sejumlah pesohor Tanah Air, mulai dari selebriti, politisi hingga pejabat institusi pemerintah. Simak ulasan profil 11 pesohor Indonesia yang meninggal karena COVID-19 di awal masuknya Delta dan Omicron.

WowKeren - Setelah dirawat selama 14 hari, Andi Darussalam Tabusalla dilaporkan meninggal dunia pada 16 Agustus 2021 pukul 23:35 WITA di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar. Andi mengalami komplikasi akibat penyakit penyerta seperti jantung, ginjal dan diabetes hingga menghembuskan napas terakhir di usia 70 tahun. Tiga hari sebelum meninggal, Andi sudah dinyatakan sembuh dari COVID-19.

Selama hidup, Andi Darussalam Tabusalla punya banyak kontribusi memajukan olahraga Tanah Air. Setelah sempat bekerja di tim bola Jusuf Kalla, Andi mengawal Timnas Sepak Bola di sejumlah kompetisi seperti Piala Kemerdekaan 1988, Piala Asia di Tiongkok 1990, Piala Asia Jakarta 2007 dan Piala AFF 2010. Andi terpilih menjadi Ketua Badan Liga Indonesia pada tahun 2009. Di luar lapangan, ia juga menjadi pengamat sepak bola di program-program olahraga RCTI Sport pada era 1990-an.

Selain sepak bola, Andi Darussalam Tabusalla memulai karirnya sebagai ketua persatuan catur hingga menjabat sebagai Ketua Koni Sulawesi Selatan periode 2013-2017. Bahkan ia juga sempat menjadi pengurus Persatuan Panahan Indonesia dan Persatuan Ikatan Pencak Silat Indonesia.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru